Ratusan Warga Surabaya Demo Desak Tutup Sekolah Ajaran Sesat

Ajaran Islam yang diajarkan sekolah STAI Surabaya dinilai tidak sama dengan yang dianut mayoritas warga.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Feb 2015, 18:34 WIB
Diterbitkan 15 Feb 2015, 18:34 WIB
Ajaran-Sesat
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Surabaya - Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Ali Bin Abi Thalib yang terletak di kawasan perkampungan padat penduduk, didemo ratusan warga Sidotopo, Surabaya, Jawa Timur.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (15/2/21015), mereka menuntut agar sekolah ditutup karena dinilai menyebarkan ajaran sesat yang meyebabkan warga Sidotopo resah.

Menurut warga, ajaran Islam yang diajarkan sekolah tersebut tidak sama dengan yang dianut mayoritas warga.

Warga mengancam akan melakukan aksi yang lebih besar bila tuntutan mereka tidak dipenuhi. (Dan/Ado)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya