Liputan6.com, Jakarta - Kendati bukan bagian dari Partai Golkar, namun Wakil Ketua DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah turut bersuara terkait kisruh yang terjadi di tubuh partai beringin. Khususnya rencana Golkar kubu Agung Laksono merombak susunan Fraksi Golkar di DPR.
Menurut Fahri, Partai Golkar kubu Agung Laksono belum bisa merombak susunan Fraksi Partai Golkar di DPR yang saat ini diketuai Ade Komarudin. Sekalipun, kepengurusan Golkar kubu Agung Laksono telah disahkan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna laoly.
‎
Sebab, dia beralasan, hingga kini proses sengketa Partai Golkar belum inkracht. Sehingga kubu Agung belum bisa mengklaim legalitas kepemimpinannya.
"Nggak bisa, kan proses masih berjalan," tukas Fahri di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (16/3/2015).
Terlebih, lanjut dia, sekretariat jenderal di parlemen juga tidak bisa memproses surat pergantian tersebut jika masih dalam keadaan sengketa. Sampai saat ini, yang dicatat secara sah di DPR masih Golkar di bawah kepemimpinan Aburizal Bakrie atau Ical.
"Yang sah dan diakui adalah kepengurusan yang memenuhi syarat administrasi yang sudah sah, mengikat, memiliki kekuatan hukum, dan dicatat di setjen," ujar dia.
Politisi PKS itu lalu meminta agar pihak-pihak terkait, termasuk pemerintah untuk melakukan penyelidikan lebih komprehensif guna menyelesaikan konflik berkepanjangan di internal Golkar. "Saya mengusulkan dilakukan penyelidikan, supaya ini lebih klir," tandas Fahri Hamzah. (Sun/Mut)
Pimpinan DPR Tegaskan Golkar Belum Bisa Rombak Fraksinya di DPR
Terlebih, kata dia, sekretariat jenderal di parlemen juga tidak bisa memproses surat pergantian tersebut jika masih dalam keadaan sengketa.
Diperbarui 16 Mar 2015, 13:23 WIBDiterbitkan 16 Mar 2015, 13:23 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dana Cekak Kambing Jantan Mahal, Bolehkah Qurban Hewan Betina? Penjelasan Buya Yahya
Rumah Duka Bunda Iffet di Markas Slank Jalan Potlot Didatangi Kerabat hingga Musisi
7 Model Baju Dress Panjang Elegan untuk Acara Formal dan Pesta, Siap Tampil Menawan
Update Gempa Ekuador M 6,3: 32 Orang Luka dan 800 Lebih Bangunan Rusak, 80 % Rumah Terputus Listrik
VIDEO: Bunda Iffet Berpulang, Rumah Duka di Jalan Potlot Dipenuhi Pelayat
ACC Carnival Palembang Tawarkan Beragam Promo Menarik
Liputan 6 SCTV dan IMDE Perkenalkan Sistem Pembelajaran AI The Gen-AIU
Mengapa Pangeran William Ditempatkan di Barisan Belakang Saat Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan?
Curi Perhatian di Resident Playbook, Ini Rekomendasi 9 Drama Go Yoon Jung Lainnya
VIDEO: Bye Jerawat! Rahasia Kulit Mulus Ada di Dapur Kamu
Mantap, BUMN RI Ini Duduki Peringkat 6 Produsen Pupuk Terbesar Dunia
iPhone yang Dijual di AS bakal Dibuat di India, Demi Hindari Tarif Trump