Liputan6.com, Bogor - Menteri Dalam Negeri (Mendagri)Â Tjahjo Kumolo optimistis pemerintah dapat menggelar Pilkada langsung secara serentak pada Desember 2015. Di antara kesiapan itu ialah adanya anggaran untuk daerah-daerah yang akan menggelar Pilkada.
Menurut Tjahjo, pihaknya kini tengah menyiapkan payung hukum yang memperbolehkan tiap daerah menggunakan APBD perubahan.
"Untuk daerah yang dimajukan Pilkadanya, pasti ada yang belum siap anggarannya. Untuk itu dengan payung hukum tersebut, bisa menggunakan perubahan APBD atau bisa pos-pos lain yang bisa dipertanggungjawabkan," ujar Tjahjo di Balai Kota Bogor, Rabu (15/4/2015).
Tjahjo menuturkan, setidaknya 273 daerah akan menyelenggarakan Pilkada langsung pada 2015. Namun 8 di antaranya menarik diri karena belum siap pada anggaran.
Tjahjo menambahkan, pemerintah pusat wajib membantu daerah yang belum siap anggarannya. Salah satu opsinya ialah dalam bentuk dana hibah. Untuk itu, pemerintah bersama legislatif tengah mengkaji payung hukumnya.
"Secara teknis, dalam bulan ini pemerintah, KPU, didukung kepolisian, legislatif juga berencana mengadakan pertemuan untuk membahas teknis pelaksanaan pilkada 2015," jelas Tjahjo.
Menurut dia, persoalan saat ini justru bagaimana agar masyarakat dapat menggunakan hak politiknya. Karena itu, kesiapan para calon kepala daerah perlu dilakukan dalam Pilkada mendatang. (Ali)
Kemendagri Optimistis Dapat Menggelar Pilkada Serentak 2015
Kemendagri tengah menyiapkan payung hukum yang memperbolehkan tiap daerah menggunakan APBD perubahan.
Diperbarui 16 Apr 2015, 07:23 WIBDiterbitkan 16 Apr 2015, 07:23 WIB
Menteri Dalam Negeri yang juga Wakil Ketua Kompolnas Tjahjo Kumolo (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Puasa Syawal 2025 Sampai Tanggal Berapa? Ini Batas Waktunya
Top 3: Bareskrim Polri Turun Tangan di Kasus Bank DKI
Meta Blokir Apple Intelligence di Facebook hingga WhatsApp
Viral Pernikahan Bertema 70an yang Disebut Bakal Jadi Tren, Pakai Speaker Toa dan Anyaman Bambu
Top 3 Islami: Kisah UAH Menunggu 7 Tahun untuk Menikah, Hari Ini Tanggal Berapa Hijriah?
DPR Sarankan Konflik Eks Pemain Sirkus Segera Diselesaikan, Pihak OCI: Tunggu Pak Hamdan Zoelva
Zodiak yang Diramalkan Hoki Minggu ini (21-27 April 2025), Ramalan Bintang yang Ditunggu-Tunggu
Cuaca Hari Ini Selasa 22 April 2025: Langit Pagi dan Malam Jabodetabek Diprediksi Berawan
Aion UT Bersiap Masuk Indonesia, Ini Dia Bocorannya
Hamil Bisa Sebabkan Otot Dasar Panggul Kendur, Ini Cara Mencegahnya Menurut Profesor Obgyn!
Kejagung Langsung Tahan 3 Tersangka Perintangan Penyidikan Kasus Korupsi Minyak Goreng
Harga XRP Tidak Lagi Diskon