Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memastikan kepala SMA Negeri 3 Retno Listyarti akan dipecat. Dia dipecat karena tidak berada di sekolah saat UN, tapi berada di SMA 2, Jakarta Barat.
"Dia mesti dipecat dari kepala sekolah. Tapi Dinas yang akan lakukan, bukan saya yang bisa pecat," tegas Ahok di Balaikota, Jakarta, Jumat (17/4/2015).
Retno kepergok malah menerima wawancara salah satu stasiun televisi. Kala itu, wanita yang juga menjabat sebagai Sekjen Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) ikut bersama rombongan presiden Joko Widodo, Mendikbud Anies Baswedan, dan Ahok.
"Dinas yang putuskan, tapi pasti kasih sanksi. Nggak pakai seragam,
masih pegang organisasi. Anda kepala sekolah lho, bukan guru biasa," imbuh Ahok.
Sebagai kepala sekolah, Retno seharusnya lebih mementingkan anak muridnya yang sedang menjalani ujian ketimbang ikut blusukan bersama presiden. Kalaupun dia lebih memilih organisasi, Ahok menyarankan Retno mundur dari kepala sekolah.
"Sekarang kalau dia sekjen, sekarang organisasi di Indonesia itu mana ada yang tunggal. Kalau Anda mau jadi Sekjen, berhenti dong jadi kepala sekolah," pungkas Ahok. (Ali)
Ahok: Tak di Sekolah Saat UN, Kepala SMAN 3 Mesti Dipecat
Kala itu, wanita yang juga menjabat sebagai Sekjen Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) ikut bersama rombongan presiden Joko Widodo,
Diperbarui 18 Apr 2015, 05:00 WIBDiterbitkan 18 Apr 2015, 05:00 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama memantau kondisi Stasiun Tanah Abang, Jakarta, Rabu (15/4/2015). Pemprov DKI rencananya akan membangun jembatan penghubung dari Stasiun Tanah Abang menuju Pasar Blok G Tanah Abang. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Usai KPK Periksa Ahmad Ali, Pihak Rita Widyasari Tegaskan Tak Ada Keterkaitan
Tanda-Tanda Diabetes yang Sering Terjadi, Perlu Diwaspadai Sejak Dini
Potret Cantik Federica Boccardo, Kekasih Emil Audero Sang Penggawa Baru Timnas Indonesia
Nama MPV Listrik M6 Digugat BMW, BYD: Semoga Ada Solusi yang Fair
Usia 40 Tahun Belum Sukses, Masih Ada Harapan? Simak Kata Buya Yahya
SNPMB 2025: Pendaftaran UTBK-SNBT, Jadwal, dan Biaya
350 Ucapan Puasa Arafah yang Menyentuh Hati dan Inspiratif
Soal Pemeriksaan Ahmad Ali, KPK: Penyidik Dalami Metrik Ton Batu Bara Rita Widyasari
Cara Membuat Portofolio BUMN agar Lolos Seleksi, Perhatikan Hal Ini
Siapa Sangka, Ternyata Matcha Bisa Bantu Tingkatkan Pertumbuhan Rambut
Bos Ripple Apresiasi Langkah Trump dalam Regulasi Kripto
Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, KA Mutiara Timur Tambahan Beroperasi Mulai 21 Maret