Foto-Foto Kenangan Paus Fransiskus di Indonesia, Pesan Toleransi dan Persaudaraan Antarumat Beragama

Berikut Liputan6.com kembali bagikan potret-potret Paus Fransiskus yang menunjukkan toleransinya saat lawatan ke Indonesia beberapa waktu lalu.

oleh Muhamad Husni Tamami Diperbarui 22 Apr 2025, 03:30 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2025, 03:30 WIB
Paus Fransiskus
Momen langka terjadi ketika Paus Fransiskus melawat Masjid Istiqlal Jakarta disambut Imam Besar Nasaruddin Umar. Sang Imam Besar cium kening Sri Paus. (Foto: Dok. Instagram @yennywahid)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pemimpin Gereja Katolik dunia, Paus Fransiskus meninggal dunia, Senin (21/4/2025) pagi waktu Vatikan. Banyak pihak yang turut berduka cita atas wafatnya Pope Francis, tak terkecuali Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera.

“Saya pribadi sangat terkejut dan berduka. Rasanya baru kemarin kita menyambut beliau dengan sukacita di Indonesia. Kehadirannya membawa pesan perdamaian dan semangat kemanusiaan yang begitu kuat," kata Mardani dalam keterangannya di Jakarta, dikutip dari Antara.

Menurut Mardani, kepergian Paus Fransiskus terasa makin menyentuh karena tak berselang lama dari perjalanan apostoliknya ke Indonesia pada September 2024. Saat itu, masyarakat lintas agama, termasuk umat Islam, turut turun ke jalan menyambut kedatangan Paus dengan penuh sukacita.

"Kesedihan mendalam bagi kemanusiaan. Wafatnya seorang pejuang kemanusiaan yang selalu bersuara agar rakyat miskin, mereka yang tertindas dan mereka yang sendiri untuk selalu dijaga, ditemani dan dibantu," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, Paus Fransiskus melakukan beberapa agenda saat kunjungannya ke Indonesia. Selama beberapa hari di Tanah Air, Pope Francis melakukan sejumlah kegiatan agama dan sosial, termasuk di antaranya dialog tokoh lintas agama.

Berikut Liputan6.com kembali bagikan potret-potret Paus Fransiskus di Indonesia beberapa waktu lalu yang menunjukkan toleransinya dan pesan persaudaraan antarumat beragama. 

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

1. Inilah momen penuh kehangatan ketika Paus Fransiskus bersama Imam Besar Masjid Istiqlal KH Nasaruddin Umar berfoto bersama tokoh-tokoh agama di halaman Masjid Istiqilal.

Kaleidoskop 2024: Rekaman Peristiwa di Indonesia dalam Bingkai Foto
Paus Fransiskus Kunjungi Jakarta. Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar bersama Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus berfoto bersama di halaman Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (5/9/2024). Selain mengunjungi Masjid Istiqlal dan memberkati Terowongan Silaturahmi, Paus Fransiskus melakukan pertemuan dengan sejumlah tokoh antar-agama. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

2. Momen haru penuh makna kasih sayang terjadi ketika KH Nasaruddin Umar mencium kening Paus Fransiskus setelah foto bersama dengan tokoh lintas agama.

Sempat Berkunjung ke Indonesia, Paus Fransiskus Datangi Masjid Istiqlal dan Pimpin Misa Agung di SUGBK
Kedua pemimpin umat beragama tersebut terlihat saling menghormati. Paus Fransiskus mencium tangan Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar. Dan Imam Besar Masjid Istiqlal mencium kepala Paus Fransiskus. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

3. Tak lama kemudian, Paus Fransiskus mencium tangan KH Nasaruddin Umar yang menunjukkan rasa hormat dan penghargaan antar tokoh agama yang berbeda.

Sempat Berkunjung ke Indonesia, Paus Fransiskus Datangi Masjid Istiqlal dan Pimpin Misa Agung di SUGBK
Kunjungan Paus Fransiskus di Masjid Istiqlal, Jakarta disambut langsung Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar—saat ini menjabat juga sebagai Menteri Agama Republik Indonesia. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

4. Selain KH Nasaruddin Umar, ada istri Gus Dur Sinta Nuriyah, Ketua Dewan Masjid Indonesia Jusuf Kalla, hingga pendiri Pusat Studi Al-Qur'an KH Quraish Shihab turut membersamai Paus Fransiskus di Istiqlal.

Sempat Berkunjung ke Indonesia, Paus Fransiskus Datangi Masjid Istiqlal dan Pimpin Misa Agung di SUGBK
Paus Fransiskus meninggal dunia di usia 88 tahun. Paus Fransiskus merupakan pemimpin pertama Gereja Katolik Roma dari Amerika Latin. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

5. Selama di Indonesia, Paus Fransiskus tidak hanya disambut hangat oleh umat Katolik, tapi seluruh rakyat Indonesia termasuk kalangan muslim. 

Sempat Berkunjung ke Indonesia, Paus Fransiskus Datangi Masjid Istiqlal dan Pimpin Misa Agung di SUGBK
Ratusan ribu umat Katolik menyambut antusias kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia. (BAY ISMOYO/AFP)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya