Liputan6.com, Jakarta - Polisi mengamankan sejumlah orang saat menggerebek tempat di Tower Jasmine unit 05CT dan Herbras unit 08A Apartemen Kalibata City. Lokasi ini diduga digunakan untuk praktik prostitusi online www.semprot.com yang didalangi oleh Ki Kumis alias Oji alias Barlog itu.
Dalam menjalankan bisnis esek-eseknya, Ki Kumis mempekerjakan anak di bawah umur yang disebut 'angel'. Mereka disiapkan untuk memuaskan hasrat para lelaki hidung belang. Usia 'angel' ini berkisar antara 14 hingga 20 tahun.
EM (19), salah seorang 'angel' yang diamankan polisi itu tercatat sebagai warga Pancoran Barat VII D, Pancoran, Jakarta Selatan. Menurut Ketua RT 009 RW 06 Pancoran Barat VII D, Maskur, EM tinggal bersama ayah tirinya yang sehari-hari bekerja sebagai buruh. Sementara ibunya berjualan gorengan.
"Dia tinggal sama bapak tirinya. Ibunya menikah dua kali, tapi saya kurang tahu (pisahnya) karena ayah kandung EM meninggal atau cerai," jelas Maskur di Jakarta, Minggu (26/4/2015) sore.
Maskur menambahkan, keluarga EM sudah hampir 5 tahun pindah ke Jagakarsa. Namun berkas-berkas administrasi keluarga EM masih menggunakan alamat Pancoran.
Ia pun terkejut saat mengetahui kabar tentang EM. Karena ayah tiri EM dikenal baik oleh warga. Ibunya pun akrab dengan warga karena sering menitipkan gorengan dagangannya ke warung-warung setempat.
"Dia cuma ngontrak tiga tahun di sini, dari 2007 sampai 2010. Tapi memang suka pakai alamat sini. Makanya saya punya fotokopi KK (kartu keluarga)-nya. Kalau EM sendiri saya nggak pernah lihat karena dia dulunya sekolah di Jawa," terang Maskur sambil memperlihatkan salinan KK EM.
Tim Unit V Subdit Remaja Anak dan Wanita (Renakta) Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya sebelumnya membongkar praktik prostitusi online di Apartemen Kalibata City.
Dari lokasi tersebut, polisi mengamankan enam pekerja seks dengan inisial NSP (14), SN (16), MCP (17), EM (19), L (19) dan CL (20) serta 1 koordinator agen prostitusi online bernama Faizal. (Ali)
Faktor Ekonomi Buat EM Jadi 'Angel' di Apartemen Kalibata City?
EM tinggal bersama ayah tirinya yang sehari-hari bekerja sebagai buruh. Sementara ibunya berjualan gorengan.
diperbarui 26 Apr 2015, 21:07 WIBDiterbitkan 26 Apr 2015, 21:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
10 Brand Pasta Gigi Tertua di Dunia, Dua Masih Jadi Favorit di Indonesia
Resep Putri Salju Terigu 500 Gram yang Lembut dan Lezat, Kue Favorit saat Lebaran
100 Hari Prabowo-Gibran, Bidang Pertahanan Sudah On The Track?
Manfaat Lemon Menurut Thibbun Nabawi, Bisa Perbaiki Suasana Hati dan Menyehatkan Otak
Pasang PPF di Sini Lalui Proses Detailing dan Coating, Bodi Mobil Dijamin Kinclong
Genjot 3 Juta Rumah, Fahri Hamzah Dorong Hunian Layak Berbasis Komunitas
VIDEO: Dihadiri Prabowo, Begini Penampakan Parade HUT Republik India
Top 3 Tekno: Hacker Incar Layanan Keuangan dan E-commerce di Indonesia Tuai Perhatian
Desa Binaan UMY Hermoyo Edupark Akan Buka saat Libur Lebaran
Zhao Lusi Traktir Penggemar Makan Malam Mewah, Ditopang Tongkat Saat Isi Acara Perdana Sejak Hiatus
Kesan Presiden Prabowo Saat Kunjungi India, Merasa Terhormat Bisa Mengulang Sejarah Seperti Soekarno
Makan Sahur: Hukumnya dan Termasuk Perkara yang Bagaimana?