Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah RI dinilai tak perlu gentar dan khawatir atas ancaman sejumlah negara, terkait pelaksanaan eksekusi mati tahap 2. Berita ini menjadi berita paling dicari para pembaca, atau menjadi berita terpopuler.
Sementara berita populer, kali ini didominasi berita-berita terkait eksekusi mati terpidana mati kasus narkoba di Nusakambangan, Cilacap, Jakarta Barat pada Rabu (29/4/2015). Seperti daftar nama-nama terpidana mati yang akan dieksekusi, detik-detik eksekusi mati Bali Nine dan lainnya.
Ingin tahu lebih lengkap, berikut ulasan lengkap berita-berita populer danb terpopuler yang terangkum dalam Top 5 News;
1. 5 Alasan Pemerintah Tak Perlu Gentar Melaksanakan Eksekusi Mati
Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia (UI) Hikmahanto Juwana mengatakan, Pemerintah RI tidak perlu gentar dan khawatir akan ancaman sejumlah negara terkait pelaksanaan eksekusi mati tahap 2. Ada 10 terpidana mati yang siap diekseksui mati dalam waktu dekat ini.
"Tekanan dari Perancis, Australia bahkan Sekjen PBB Ban Ki Moon tidak seharusnya mengendurkan kebijakan (Pemerintah RI) untuk merealisasikan putusan hukuman mati," kata Hikmahanto dalam pesan singkatnya kepada Liputan6.com, Senin 27 April 2015.
Baca selengkapnya...
2. Daftar 9 Terpidana Narkoba yang Akan Dieksekusi Mati
Pelaksanaan eksekusi terhadap para terpidana mati tahap II segera dilakukan. Eksekusi disebut-sebut dilaksanakan pada Selasa (28/4/2015) atau Rabu 29 April 2015 dini hari.
Sejumlah persiapan telah dilakukan di Lembaga Pemasyarakatan (LP) di Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Pagi ini, Nusakambangan kedatangan 12 ambulans, 9 di antaranya masing-masing berisi 1 peti mati.
Baca selengkapnya...
3. Detik-detik Eksekusi Mati Duo Bali Nine Cs
Jika tak ada aral melintang, 9 terpidana mati kasus narkoba akan dieksekusi pada 28 April 2015 pukul 00.00 WIB. Semua terpidana mati sudah berada di ruang isolasi di Lembaga Pemasyarakatan Batu, Lapas Besi, dan Lapas Pasir Putih yang ada di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Ini merupakan eksekusi tahap 2 yang dilakukan pemerintah sepanjang tahun ini. Eksekusi tahap 1 dilakukan pada 18 Januari 2015 pukul 00.00 WIB. 5 Terpidana mati menghadap regu tembak di Nusakambangan, sedangkan 1 terpidana mati lainnya dieksekusi di Boyolali, Jateng.
Baca selengkapnya...
4. 'Ingin Hidup Mewah' Membawa Duo Bali Nine ke Regu Tembak
Hidup Andrew Chan dan Myuran Sukumaran berakhir di depan regu tembak, Rabu 29 April 2014 dini hari. Nusakambangan, pulau kecil di selatan Pulau Jawa, menjadi tempat penghabisan napas mereka.
Kisah tragis duo sindikat pengedar narkoba 'Bali Nine' itu berawal dari 13 tahun lalu. Keduanya adalah pria muda, dari keluarga yang stabil pendapatannya, namun tak berlebih.
Baca selengkapnya...
5. Adik Terpidana Mati Bali Nine: Ini Menyedihkan dan Mengerikan
Terpidana mati kasus narkoba asal Australia Andrew Chan telah menjalani permintaan terakhirnya sebelum dieksekusi yakni menikahi gadis idamannya, Febiyanti Herewila, Senin 27 April kemarin di Lapas Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (28/4/2015), meski sulit, keluarga mengaku bahagia bisa menyaksikan hari spesial Andrew di hari-hari akhirnya.
Baca selengkapnya...
5 Alasan Pemerintah Tak Perlu Gentar Eksekusi Mati Terpopuler
Berita populer kali ini didominasi berita-berita terkait eksekusi mati terpidana mati kasus narkoba.
Diperbarui 29 Apr 2015, 08:14 WIBDiterbitkan 29 Apr 2015, 08:14 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pramono: Patung MH Thamrin Harus Dibuat Besar Seperti Jenderal Sudirman
Dedi Mulyadi Sebut Siswa Bermasalah di Jabar Akan Dibina di Barak Militer
Wamendagri Ribka Haluk Ungkap Pemerintah Pastikan Proses Pengisian DPRP Mekanisme Pengangkatan Transparan dan Adil
KPK Geledah Sejumlah Tempat di Kalimantan Barat
Pramono Anung Bakal Kejar Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakarta, Tak Akan Ada Pemutihan
Anggota DPRD Jakarta Brando Susanto Meninggal Dunia Saat Acara Halalbihalal
Solo Usul Jadi Daerah Istimewa, Istana: Kita Tunggu Saja
Wapres Gunakan Media Sosial untuk Sosialisasi Program Pemerintah, Wamensesneg Sebut Agar Informasi Tak Bias
3 Ucapan Duka Cita Bunda Iffet Meninggal Dunia dari Sejumlah Tokoh, Mulai Ganjar hingga Pramono Anung
Pemkot Depok Akan Tindak Tegas Perumahan Tanpa Izin
Duka Gubernur Jakarta Pramono Anung Atas Wafatnya Bunda Iffet, Harap Slank Tetap Kompak
Wagub Jakarta Rano Karno Melayat ke Rumah Duka, Kenang Sosok Bunda Iffet Sebagai Perempuan yang Luar Biasa