Liputan6.com, Solo - Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka akan menyunting Selvi Ananda pada Kamis 11 Juni. Jelang pernikahan, Gibran dan perwakilan keluarga memberikan seserahan atau peningsetan kepada Selvi. Ada 11 kotak yang dibawa Gibran yang menjadi peningsetan untuk Selvi.
Salah satu kerabat keluarga Jokowi, Setyawan Prasetya, mengatakan bahwa pada Rabu malam ini dilakukan prosesi peningsetan atau seserahan.
"Ada 11 kotak seserahan yang akan diberikan kepada Selvi," ucap dia yang juga paman Jokowi kepada wartawan, Rabu (10/6/2015) malam.
Lantas, ia pun menyebutkan dari 11 kotak seserahan di antaranya berisi perhiasan, pakaian perempuan dan lainnya. "Kotak seserahannya itu (berisi) barang kesukaan Selvi," jelas dia.
Pihak keluarga calon mempelai laki-laki menyerahkan seserahan dengan berjalan kaki. Ini mengingat jarak rumah keluarga Jokowi dengan kediaman keluarga Selvi sekitar 300 meter.
Pada Kamis 11 Juni 2015, akad dan resepsi pernikahan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda digelar di Graha Sabha Buana, Solo, Jawa Tengah.
Sejumlah tamu undangan resepsi pernikahan Gibran-Selvi dipastikan dari berbagai kalangan, dari pejabat negara yang masuk dalam Kabinet Kerja sampai pada duta-duta besar dan perwakilan negara sahabat yang ada di Indonesia. (Ans/Yus)
Paman Jokowi: Kotak Seserahan Berisi Benda Kesukaan Selvi
Salah satu kerabat keluarga Jokowi, Setyawan Prasetya mengatakan bahwa pada Rabu malam ini dilakukan prosesi peningsetan atau seserahan.
diperbarui 10 Jun 2015, 20:17 WIBDiterbitkan 10 Jun 2015, 20:17 WIB
Suasana prosesi peningsetan atau seserahan putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka kepada Selvi Ananda. (Liputan6.com/Reza Kuncoro)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Franchise Adalah Waralaba, Simak Hal-Hal yang Harus Dipertimbangkan sebelum Memulai Bisnis Ini
Vermuk Adalah: Panduan Lengkap Verifikasi Muka untuk Driver Ojek Online
Rajin Sholat tapi Masih Sering Maksiat, Apa Penyebabnya?
Cara Awal Kulit Sehat dan Glowing, Ini Produk Skincare yang Wajib Ada dalam Rutinitas Harian
Dewi Perssik Klarifikasi Kabar Ditangkap Gegara Kasus Narkotika: Aku Tak Pernah Gunakan Narkoba
Sejarah Erupsi Gunung Iya Ende, Bahaya Tersembunyi dan Fakta Menarik di Baliknya
Memahami Honorifik, Ungkapan Penghormatan dalam Bahasa yang Menarik Dipelajari
VIDEO: Pakai Kacamata Hitam, Prabowo Berangkat ke Luar Negeri
Kunjungan Luar Negeri Perdana, Presiden Prabowo Kunjungi China, AS hingga Inggris
7 Cara Bijak Menghadapi Orang yang Selalu Merasa Benar, Jangan Emosi
Kulit Glowing dalam 7 Hari, Ini Tips Perawatan Diri yang Bisa DiCoba di Rumah
SKB Non CAT Adalah Tes CPNS tanpa Sistem Komputer, Begini Proses Pelaksanaannya