Liputan6.com, Jakarta - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) siap membangun kantor di tiap provinsi dengan anggaran Rp 21 miliar untuk setiap gedungnya. Sementara untuk tanahnya, DPD mendapatkan hibah dari pemerintah daerah setempat.
Namun, pembangunan tersebut tidak dilakukan serentak diseluruh provinsi. Melainkan dilakukan secara bertahap setiap tahunnya, dengan sistem penganggaran multiyears atau jangka panjang
"Sesuai Undang-Undang Nomor 17 tahun 2014 tentang MD3 (MPR DPR DPRD DPD), pembangunan kantor DPD di tiap provinsi itu telah dimulai di Palembang pada 2014, tahun ini NTT dan Jogja," kata Sekjen DPD Sudarsono Hardjosoekarto di Gedung DPD, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/5/2015).
"Tahun depan Sumbar, NTB, Maluku, Sulawesi Utara," sambung dia.
Keberadaan kantor DPD di seluruh provinsi itu untuk menyerap aspirasi masyarakat melalui kantor perwakilan DPD di daerah.
"Masyarakat lebih mudah menyampaikan aspirasinya kepada kita. Nanti anggota berkantor di sana, bahkan 2015 2 kali setahun rapat dengan bupati, walikota dan gubernur. Saat reses anggota berkantor di provinsi, sekarang sudah ada stafnya," tandas Sudarsono.
Menurut Sudarsono, Anggaran pembangunan kantor itu menggunakan dana dari APBN 2015, sementara tanahnya adalah hibah dari pemerintah provinsi. Provinsi yang sudah menghibahkan adalah Sumatera Selatan, Nusa Tenggara Timur, Yogyakarta, dan Kalimantan Tengah. (Ado/Ali)
Pembangunan Gedung DPD di Setiap Provinsi Dilakukan Bertahap
Pembangunan gedung DPD dilakukan secara bertahap setiap tahunnya, dengan sistem penganggaran multiyears atau jangka panjang.
Diperbarui 18 Jun 2015, 01:02 WIBDiterbitkan 18 Jun 2015, 01:02 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hyundai Hadir Untukmu, Berikan Pengalaman Kepemilikan Kendaraan yang Bebas Khawatir
Ciri Asam Urat Tinggi pada Wanita: Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
Indra Sjafri Dipecat dari Pelatih Timnas U-20, PSSI Cari Pengganti
Ramai #KaburAjaDulu, Dubes Jepang Masaki Yasushi: Kami Sambut Pekerja Asing yang Terampil
Dukung Hari Peduli Sampah Nasional, Kalbe Tingkatkan Pengolahan Limbah
Cara Merebus Telur 3/4 Matang agar Hasilnya Sempurna, Ini Rahasianya
Cegah ‘Pak Ogah’, Wakil Wali Kota Depok Akan Tempatkan Satpol PP di Simpang Jalan
Mengenal Ciri Ciri Kondisi Kesehatan pada Anjing, Panduan Lengkap untuk Pemilik Hewan Peliharaan
Menilik Peluang Pasar Kripto dari Ketidakpastian Kebijakan Donald Trump
Travel Agent Peringatkan Tulisan di Topi yang Bisa Bikin Wisatawan Didenda dan Dilarang Masuk Vietnam
Pentingnya Sistem Backup Andal di Tengah Serangan Siber yang Makin 'Brutal'
Mengenal Pengobatan Alternatif Monggeha Sinalaki dari Suku Tolaki