Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abraham Lunggana semakin sering menyambangi Bareskrim Mabes Polri. Setiap kali datang, ia mengklaim membawa sejumlah bukti berupa dokumen untuk mengungkap kasus dugaan korupsi di tubuh Pemerintah Provinsi DKI yang saat ini tengah ditangani polisi.
Apakah pria yang karib disapa Haji Lulung ini bakal menjadi whistleblower dalam kasus dugaan korupsi pengadaan UPS, printer, dan scanner di Pemprov DKI?
Kabareskrim, Komjen Pol Budi Waseso mempertanyakan sikap Lulung yang belakangan ini mengklaim telah menyerahkan sejumlah dokumen terkait dugaan korupsi. Seharusnya menurut Budi, Lulung dapat memberikan sejumlah dokumen atau bukti terkait korupsi di Pemprov DKI tanpa harus menunggu ramainya pemberitaan.
"Saya bilang kalau mau jadi whistleblower dari awal. Tapi begitu ramai dia langsung datang," kata Budi Waseso di Mabes Polri, Jakarta, Senin (29/6/2015).
Jenderal bintang 3 yang akrab disapa Buwas ini mengaku belum mengetahui apakah Lulung nanti berpeluang mengungkap dugaan korupsi di tubuh Pemprov DKI.
"Enggak tahu nanti. Kalau dia buka hal baru dan belum kita tangani, bisa saja whistleblower dalam hal itu," ucap Buwas.
Sementara itu Haji Lulung berdalih insiatifnya menyerahkan sejumlah dokumen terkait dugaan korupsi didasari adanya temuan kasus.
"Kan baru ada temuan kasus. Kalau kemarin tidak ada temuan kasus. Sekarang ada dan kita aktif membantu mengungkap," ungkap Lulung. (Ali/Yus)
Kabareskrim: Jadi Whistleblower, Haji Lulung Seharusnya dari Awal
"Kalau dia buka hal baru dan belum kita tangani, bisa saja whistleblower dalam hal itu," ucap Buwas.
Diperbarui 29 Jun 2015, 20:57 WIBDiterbitkan 29 Jun 2015, 20:57 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Wedang Kunyit Madu, Enak Dinikmati Saat Santai di Long Weekend
Dompet Jebol Usai Lebaran? Simak Jurus Ampuh Pulihkan Keuangan Lewat Investasi
Jumlah Investor Kripto Indonesia Diramal Tembus 28,65 Juta di 2025
7 Rekomendasi Destinasi Wisata Keluarga di Yogyakarta
2 Wakil Indonesia Awali JSSL Singapura 2025 dengan Baik, Ada yang Menang 8-0
Dampak Tarif Trump, Harga Tas dan Syal Hermes Naik Mulai 1 Mei
Ramai Kasus Dokter Cabul, Perlukah Aturan STR dan SIP Tenaga Medis Diubah?
Menbud Fadli Zon Ungkap Bukti Baru Masuknya Islam Abad ke-7: Indonesia Jadi Titik Awal Peradaban Islam di Asia Tenggara
Hari Ini 18 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak juga Amalan-Amalan Jumat
Comeback Super Dramatis atas Lyon, Manchester United ke Semifinal Liga Europa
DPR Dorong Kejagung Bongkar Menyeluruh Kasus Suap yang Jerat Hakim
Bukan RA Kartini, Ini Perempuan Pertama yang Diakui sebagai Pahlawan Nasional