Liputan6.com, Cirebon - Bus Rukun Sayur menabrak pembatas jalan dan tiang jembatan penyeberangan di KM 202, Tol Palikanci, Jawa Barat, Selasa 14 Juli. Ternyata, bus tersebut sedang tidak dikemudikan sang sopir. Bus bernomor polisi AD 1543 CF itu dikemudikan oleh kernetnya.
"Yang kemudi itu bukan sopir cadangan, tapi kernet. Kalau sopir cadangan ada 2, tapi ini kernet," tegas Wakakorlantas Polri Brigjen Polisi Sam Budi Gusdian, usai olah tempat kejadian perkara, Rabu (15/7/2015).
Menurut dia, tentu saja hal tersebut melanggar aturan. Sopir asli pun dapat dikenakan sanksi. Namun, dia tidak merinci sanksi yang dapat dikenakan kepada sopir dan kernet.
"Sopir sendiri bisa kena pelanggaran karena menyerahkan pada orang yang tidak diperbolehkan mengemudi. Nanti penyidik yang laksanakan proses lebih lanjut. Penyidik juga yang tindak lanjuti hasil olah TKP," jelas Sam.
Hasil olah TKP sementara menunjukkan sopir bus tersebut memacu kecepatan mobil hingga 100 km/jam. Setelah itu, bus hilang kendali, menabrak pembatas jalan dan akhirnya berbenturan dengan tiang jembatan penyebrangan.
"Asumsi sementara kecepatan kendaraan karena dia mendahului dari posisi jalur kanan, kecepatan rata-rata dimungkinkan dia di kecepatan 100 km/jam," tandas Sam.
11 orang tewas di tempat. Seorang penumpang lagi yang mengalami cedera kepala parah meninggal dunia setelah beberapa jam mendapat perawatan di rumah sakit.
Tim DVI Polda Jawa Barat sudah mengidentifikasi hampir seluruh penumpang, hanya menyisakan 1 penumpang yang belum diketahui identitasnya.
Tim Technical Analysis Accident (TAA) Korlantas Polri melakukan olah tempat kejadian perkara selama 1,5 jam pagi ini. TAA akan membuat animasi untuk mengetahui kronologi kecelakaan dari hasil olah TKP itu. (Bob/Mut/hdy)
Polisi: Pengemudi Bus Maut Palikanci Bukan Sopir, Tapi Kernet
Tentu saja hal tersebut melanggar aturan. Sopir asli pun dapat dikenakan sanksi.
diperbarui 15 Jul 2015, 11:28 WIBDiterbitkan 15 Jul 2015, 11:28 WIB
Bus bernomor polisi AD 1543 CF menabrak pembatas dengan kecepatan tinggi di Tol Palimanan-Kanci (Palikanci). 11 orang meninggal akibat kecelakaan ini. (Liputan6.com/Silvanus Alvin)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Usulan Kaisar Kiasa Kasih Said Putra Guna Atasi Masalah yang Masih Muncul di Program MBG
Tim DVI Dapatkan Data Post Mortem dari 8 Kantong Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza
3 Menu Makan Siang Usai Pelantikan Donald Trump, Ada Steak Khas yang Dipadukan dengan Wine
Mimpi Dirias Jadi Pengantin Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Hendra Setiawan Buka Peluang Jadi Pelatih usai Gantung Raket, tapi...
Banjir di Riau Meluas, Puluhan Warga Terima Bantuan dari Polda Riau
Arti Gelang Hitam di Tangan Kiri: Makna dan Filosofi di Balik Aksesori Populer Ini
Joe Biden Bagikan Selfie Terakhir Sebagai Presiden AS
IHSG Menghijau Jelang Pelantikan Donald Trump, Saham DATA Masuk Top Gainers
Kisah Ketika Jubah Abu Nawas Disuruh Menyantap Makanan Lezat
2.600 Orang Diperkirakan Hadiri Pelantikan Donald Trump Hari Ini
Arti Gamon: Memahami Istilah Populer di Media Sosial