Liputan6.com, Karanganyar - Pengemudi bus Rukun Sayur yang mengalami kecelakaan di tol Palikanci, Sularto menyerahkan diri ke Polres Karanganyar pada Rabu 15 Juli. Ia dijemput sejumlah petugas Polres Cirebon untuk penyelidikan mendalam kasus kecelakaan maut yang menewaskan 12 orang itu.
Kasat Lantas Polres Karanganyar AKP Bambang Erwadi mengatakan, saat ini tim dari Polres Cirebon telah tiba di Polres Karanganyar. Kedatangan sejumlah petugas polisi itu untuk menjemput Sularto.
"Setelah dijemput oleh tim dari Polres Cirebon, kami langsung menyerahkannya serta sejumlah dokumen pendukung," kata Bambang di Karanganyar, Kamis (16/7/2015).
Dia menungkapkan, selama menyerahkan diri di Polres Karanganyar, pihaknya tidak melakukan pemeriksaan kepada yang bersangkutan soal kecelakaan maut pada Selasa 14 Juli. Selama di Mapolres, ia hanya dicek kesehatan.
"Kami tidak melakukan pemeriksaan terkait materi kecelakaan di tol Palikanci. Kami hanya melakukan pemeriksaan kesehatan saja," ujar dia.
Sedangkan ketika disinggung mengenai status hukum pengemudi tersebut, ia mengaku bukan menjadi kewenangannya. "Soal status hukum merupakan kewenangan dari pihak Polres Cirebon," tutup Bambang. (Mut/Sss)
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Pengemudi Bus Maut Palikanci Dijemput Petugas Polres Cirebon
Pengemudi bus Rukun Sayur yang mengalami kecelakaan di tol Palikanci, Sularto menyerahkan diri ke Polres Karanganyar.
diperbarui 16 Jul 2015, 13:48 WIBDiterbitkan 16 Jul 2015, 13:48 WIB
Penampakan bus PO Rukun Sayur yang menghantam tiang jembatan penyebrangan di KM 202, Jawa Barat, Selasa (14/7/2015). Kecelakaan tersebut menyebabkan 11 orang tewas dan 27 luka - luka. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Chicken Katsu Tepung Roti: Cara Mudah Membuat Hidangan Khas Jepang yang Renyah
PBNU Ingin Ikut Terlibat di Program Makan Bergizi Gratis, Siap Berdayakan UMKM
Bahan Renungan dari Gus Baha: Begini Rasanya Orang Korupsi, Ada yang Menyenangkan tapi..
Realisasi Jauh dari Target, Tax Amnesty Tak Bisa Kerek Pendapatan Negara
Kehangatan Persahabatan Okan Kornelius dan Agnez Mo Terus Terjaga, Rayakan Malam Tahun Baru Bersama di Las Vegas
Resep Sop Iga Sapi Rumahan: Hidangan Lezat dan Menghangatkan
Fungsi Asli Uang: Pengertian, Jenis, dan Perannya dalam Perekonomian
Mendagri Tinjau Pasar Induk Tanah Tinggi Tangerang: Inflasi Terkendali
Pengusaha Cemas Kenaikan Harga Jual dan PPN Bikin Rokok Ilegal Makin Subur
Bukan Virus Baru, Simak Asal Usul HMPV yang Sudah Menginfeksi Manusia Sejak 1958
Kemenag Sebut Saudi Berwacana Takkan Izinkan Jemaah Haji di Atas 90 Tahun
Resep Semur Daging Sapi Spesial, Empuk dengan Bumbu yang Meresap