Liputan6.com, Jakarta - Jumlah penumpang Kereta Rel Listrik (KRL) pada Lebaran 2015 naik menjadi 1.960.265 pengguna. Jumlah ini lebih besar 26 persen dari tahun lalu.
"Total penumpang KRL yang dicatat oleh PT Kereta Api Indonesia sejak H-7 sampai H+7 sebanyak 9.330.333 orang pada tahun ini. Angka tersebut meningkat daripada tahun kemarin yang hanya 7.370.068 orang," kata Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin 27 Juli 2015.
Selain itu, pengguna kereta reguler meningkat sebanyak 8 persen. Jumlah penumpang kereta reguler naik menjadi 1.895.688 orang.
Namun, lanjut dia, pada periode yang sama kenaikan jumlah pengguna jasa kereta reguler dan KRL itu tidak diikuti dengan kereta lokal.
Dia mengatakan penumpang kereta lokal pada tahun ini menurun sebesar 5 persen, di mana pada 2014 tercatat sebanyak 2.147.437 orang. Jumlah ini berkurang menjadi 2.036.023 pada 2015.
Perseroan menuturkan penurunan ini disebabkan adanya beberapa pembatalan perjalanan kereta lokal di sejumlah daerah.
Terkait kinerja perseroan pada masa Lebaran 2015, Direktur Operasional KAI Herliyanto mengatakan sudah terdapat sejumlah perbaikan pelayanan, terutama pada waktu keberangkatan dan kedatangan kereta.
"Operasional tahun ini lebih bagus daripada tahun lalu, untuk kereta api Lebaran 2015, ketepatan keberangkatan rata-rata mencapai 82 persen dan untuk kedatangan menjadi 39 persen, yang lebih cepat daripada tahun kemarin di mana sebelumnya tercatat sebesar 45 persen dan 4 persen," tutur Herliyanto.
Selain itu, lanjut dia, peningkatan pelayanan ini telah diterapkan pada kinerja sehari-hari perseroan. Dia mengklaim 94 persen keberangkatan dan 52 persen kedatangan kereta api pada tahun ini tepat waktu. (Ant/Bob/Mut)
Jumlah Penumpang KRL Selama Lebaran 2015 Naik 26 Persen
Selain itu, pengguna kereta reguler meningkat sebanyak 8 persen.
Diperbarui 28 Jul 2015, 10:49 WIBDiterbitkan 28 Jul 2015, 10:49 WIB
KRL commuter line tujuan Duri-Tangerang berhenti menurunkan penumpang di Stasiun Grogol, Jakarta, Selasa (16/6). 3 stasiun baru lintas Tangerang, yaitu stasiun Grogol, Taman Kota, dan Tanah Tinggi, mulai dioperasikan pagi ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Idulfitri 1446 H Diprakirakan Jatuh pada Senin 31 Maret 2025, Catat Tanggal Cuti Bersamanya!
350 Ucapan Lebaran untuk Atasan yang Sopan dan Bermakna
5 Tanda Saraf Kejepit Sudah Parah, Kenali Gejala dan Penanganannya
Kapolri Sebut Ada Produk Minyakita Palsu, Labelnya Dipakai
Turis Perempuan Asal Israel Diperkosa di India, 2 Pelaku Ditangkap Polisi
10 Tips Atur Pola Tidur yang Cukup saat Puasa, Bantu Optimalkan Aktivitas di Bulan Ramadan
Bahlil Beri Sinyal Ada Mafia LPG 3 Kg yang Tak Ingin Harga Murah untuk Rakyat
Video Hoaks Sepekan: Kapal Pesiar Ditelan Paus hingga Penemuan Kuda Bertanduk di Hutan Kalimantan Utara
7 Transformasi Dara Sarasvati SMA hingga Kini, Pernah Jadi Cewek Emo
Tradisi Lebaran Ketupat, Begini Makna Filosofis dan Waktu Pelaksanaannya
350 Caption Tentang Liburan yang Keren dan Inspiratif
350 Ucapan Akhir Puasa yang Menyentuh Hati