Liputan6.com, Jakarta - Kondisi kesehatan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla membaik. Tim dokter kepresidenan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) mengizinkannya pulang.
"Alhamdulillah, kondisi Pak Wapres sudah baik sejak semalam. Pagi ini para dokter, tidak akan cek kondisi atau observasi lagi," kata Juru Bicara Wakil Presiden Husain Abdullah kepada Liputan6.com, di Jakarta, Kamis (10/9/2015).
"Menurut dr Muhammad Yamin SpJP (K) FIHA, pihaknya memutuskan untuk mengizinkan beliau kembali ke rumah pagi ini. Terima kasih atas doanya semua," tambah Husain.
Sebelumnya, kondisi kesehatan JK menurun karena kelelahan. Dia pun segera dilarikan ke RSCM dan harus mendapat perawatan. Bahkan beredar isu kalau dipasang ring di jantung mantan Ketua Umum Golkar tersebut.
Namun, Husain enggan mengungkapnya. "Saya tidak jelas, kalau tindakan bagusnya tanya dokter di dalam," kata dia kemarin. Dia hanya menjelaskan JK memang memiliki jadwal general check up kemarin. Hal ini pula yang dimanfaatkan tim dokter untuk 'mengistirahatkan' JK.
Usai membacakan paket kebijakan di Istana Merdeka, Rabu 9 September malam, Presiden Jokowi mengunjungi JK di RSCM. Belum diketahui apakah JK memiliki agenda kegiatan atau hanya beristirahat hari ini. (Bob/Ron)
Kesehatan Membaik, JK Pulang dari RSCM
Dokter tidak akan melakukan observasi lagi ke kesehatan JK.
Diperbarui 10 Sep 2015, 07:49 WIBDiterbitkan 10 Sep 2015, 07:49 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Ingin Evakuasi Warga Gaza, Ma'ruf Amin: Kalau Sulit, Kita Bisa Kirim Bantuan
Inilah Alasan Mengapa Pantai di Bantul Banyak Pohon Cemara
7 Manfaat Minum Teh Daun Mangga, Salah Satunya Mengontrol Kadar Gula Darah
Suasana Mendadak Hening saat Gus Iqdam Mengenang Mey, Jamaah Sabilu Taubah Menangis
Kompolnas Investigasi Kasus Pembakaran Mobil Polisi di Depok
Setup Tape, Sajian Musim Hujan Khas Betawi
10 Bahan Makanan yang Tidak Dianjurkan Disimpan di Kulkas, dari Bawang sampai Madu
Kisah Ustadz Adi Hidayat Menunggu 7 Tahun untuk Menikah, Demi Restu Ibu
Ma'ruf Amin ke Menteri Kabinet Prabowo: Situasi Tidak Baik-baik Saja, Harus Kerja Keras
Cinta Laura Sakit Hati Kasus Pelecehan dan Kekerasan Seksual Makin Marak
Keduk Beji, Ritual Pembersihan Sumber Mata Air ala Masyarakat Desa Tawun
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 21 April 2025