Liputan6.com, Jakarta - Kerajaan Arab Saudi mengeluarkan visa khusus bagi keluarga korban jatuhnya alat derek atau crane di Masjidil Haram, Mekah pada 11 September 2015. Izin kunjung ini berlaku hingga korban dapat pulang ke tanah air masing-masing.
"Akan diberikan visa kunjungan khusus kepada keluarga korban cedera yang masih dirawat di rumah sakit," ujar Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Mustafa Bin Ibrahim Al Mubarok di kantornya, Jakarta, Jumat (18/9/2015).
Ia menjelaskan, pemberian visa khusus ini guna mempermudah keluarga korban mendampingi pasien selama di Tanah Suci.
"Tujuannya agar mereka dapat mengurus keluarganya yang cedera meski sisa waktu dari musim haji tahun ini sudah selesai. Sampai mereka kembali ke negaranya masing-masing," kata Mustafa.
Tidak hanya itu, Kerajaan Arab Saudi juga berjanji akan memfasilitasi keluarga korban ke rumah sakit tempat korban dirawat.
"Tentu pemerintah Saudi akan memfasilitasi. Dan hal ini nanti akan dibicarakan lebih lanjut dengan kedutaan dan konsulat masing-masing negara korban," pungkas Mustafa. (Ron/Mut)
Arab Saudi Keluarkan Visa Khusus bagi Keluarga Korban Crane Mekah
Pemberian visa khusus ini guna mempermudah keluarga korban mendampingi pasien selama di Tanah Suci.
diperbarui 18 Sep 2015, 16:41 WIBDiterbitkan 18 Sep 2015, 16:41 WIB
Dubes Arab Saudi untuk Indonesia, Mustafa Ibrahim Al-Mubarak berbincang dengan penerjemahnya di Kedutaan Besar Arab Saudi di Jakarta, Jumat (18/9/2015). Mustafa memberikan pernyataan resmi terkait insiden Masjidil Haram. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
22 Anak di Afrika Selatan Meninggal Keracunan Makanan
VIDEO: Wamendag Dyah Roro Esti Beberkan Langkah Strategis di Sektor Perdagangan RI
Zulkifli Hasan Jamin Stok Beras Cukup Buat Natal dan Tahun Baru 2025
Andika-Hendi Makin Unggul dari Luthfi-Yasin dalam Survei SMRC, Bukti Endorsement Tak Berpengaruh?
Memahami SCL Adalah Pendekatan Pembelajaran Inovatif, Ini Karakteristiknya
VIDEO: Pesan Prabowo di KTT APEC 2024: Undang Pelaku Bisnis Asia Pasifik Berinvestasi di RI
Toyota Corolla Cross Hybrid Facelift Sudah Bisa Dipesan di Malaysia, Harga Mulai Rp 504 juta
Raffi Ahmad Ajak Warga Kepri Pilih Ansar-Nyanyang
Hasil Kumamoto Masters 2024: Dapat Kartu Kuning, Gregoria Mariska Tunjung Tidak Menyangka ke Final
Manchester United Bidik Duo Jerman di Tahun 2025
Program PSR Jadi Andalan Pemerintah Dorong Swasembada Energi
VIDEO: Detik-detik Anggota Parlemen Maori Protes RUU dengan Tarian Haka