Liputan6.com, Jakarta - Menjelang pelaksanaan puncak haji atau wukuf di Padang Arafah, Rabu 23 September 2015, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) menyiapkan Tim Reaksi Cepat Arafah (TRCA) untuk membantu mengatur kemah jemaah haji dan memastikan kelengkapan infrastruktur pendukung.
Tim ini beranggotakan 104 personel yang diambilkan dari Daerah Kerja (Daker) Bandara Jeddah-Madinah. Karena sangat menentukan dan berperan langsung di lapangan, TRAC yang bermarkas di Tenda Misi Haji Indonesia di Arafah, berada langsung di bawah kendali Kepala Satuan Operasi (Kasatops) Armina.
Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Arafah, Nurul Badruttamam menjelaskan, TRAC yang bertugas sebagai pengumpul sumber informasi sekaligus memberikan solusi, dibagi menjadi dua tim.
"Nanti tim pertama mulai bergerak pada 7 Dzulhijah atau 21 September (hari ini). Sedangkan tim kedua bergerak pada 8 Dzulhijah atau 22 September pagi," kata Nurul seperti dikutip dari kemenag.go.id, Senin (21/9/2015).
Nurul memaparkan, jumlah maktab yang ditempati jemaah haji Indonesia mencapai 52 maktab. Masing-masing maktab akan ditempati sekitar 3.000 jemaah haji atau sekitar 8 kloter, di mana tiap kloter berisi 350 hingga 400 jemaah. Karena personel terbatas maka pihaknya memutuskan, setiap maktab hanya akan diawasi 2 petugas.
"Setiap anggota tim bertugas memastikan penempatan tenda-tenda kloter embarkasi di masing-masing maktab, memastikan pengecekan water cooler (pendingin udara air) berjalan normal. Sampai hari ini pemasangan water cooler sudah berjalan sekitar 80 persen," ujar Nurul.
Karena langsung berada di lapangan, personel TRAC diharapkan bisa melaporkan secara cepat kepada Tim Pengendali di tenda Misi Haji Indonesia. Kendala dan permasalahan di masing-masing maktab dicatat dan dicarikan solusinya.
"Jadi nantinya kita memberikan solusi permasalahan yang ada di Arafah. Setiap masalah atau kejadian akan langsung di kirim via whatsapp atau telepon kepada TRCA yang ada di Tenda Misi Haji Indonesia,” jelas Nurul. (Sun/Rmn)
Jelang Wukuf, Tim Reaksi Cepat Arafah Mulai 'Beraksi' Hari Ini
TRAC bertugas sebagai pengumpul sumber informasi sekaligus memberi solusi terhadap masalah yang dihadapi jemaah haji saat wukuf di Arafah.
Diperbarui 21 Sep 2015, 07:26 WIBDiterbitkan 21 Sep 2015, 07:26 WIB
Ribuan jamaah haji memadati Jabal Rahmah menjelang Wukuf di Padang Arafah, Mekkah, Arab Saudi, Senin (15/11). (Antara)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Gambar Rambut Pria Panjang Rapi dan Keren, Inspirasi Gaya Maskulin Elegan 2025
Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia U-17 2025, Garuda Asia Evaluasi Total
Kenapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci? Ini Sejarahnya
Melihat Hasil Foto Instax di Tangan 35 Kreator Seni Lintas Bidang
Perkiraan Pemain BRI Liga 1 Barito Putera vs Persis Solo: Duel Krusial Hindari Degradasi!
KAI Daop 8 Kunjungi Media Percontohan Pembelajaran Pencegahan Krisis Planet di Jakarta Timur
Kantofi, Seni Anyaman Janur yang Menjadi Kuliner Khas Suku Muna
Sektor Barang Mewah Mulai Boncos Dampak Tarif Trump, Laba Valentino Anjlok 22% di 2024
7 Strategi Jitu Memulai Bisnis Online di 2025, Cocok untuk Pemula
Harga Dollar Hari Ini ke Rupiah 19 April 2025, Pantau Pergerakannya
Harga Pangan Hari Ini 19 April 2025: Cabai Rawit Merah Masih Mahal
Sinopsis Drakor Heavenly Ever After, Kisah Cinta Transendental Dibintangi Son Suk Ku hingga Kim Hye Ja