Liputan6.com, Jakarta - Kejadian nahas terjadi di Kampung Pulo, Jakarta Timur. Sebuah crane pemasang tiang pancang menimpa bangunan warga yang berada di sisi seberang di RT 015 RW 010 Kelurahan Bukit Duri, Jakarta Selatan, sebelum akhirnya terperosok ke Sungai Ciliwung. Akibat kejadian tersebut, seorang warga terluka.
Kepala Pelaksana Lapangan proyek normalisasi Sungai Ciliwung Asep Sofyan mengatakan, warga Bukit Duri yang tertimpa bernama Yuli.
"Iya, korbannya namanya Yuli, warga Bukit Duri di sini," ujar Asep di lokasi, Jakarta, Kamis (1/10/2015).
Pantauan di lokasi, saat ini alat berat tersebut tengah dipasangi garis polisi. Tidak tampak petugas yang hendak mengevakuasi mesin crane dan alat pemasang tiang pancang tersebut.
Selain itu, akses jalan inspeksi yang tengah dibuat pun ditutup menggunakan garis polisi untuk mencegah warga melintas.
Asep mengaku, korban telah dilarikan ke Rumah Sakit Budi Asih, Jakarta. Belum diketahui kondisi yang dialami korban akibat insiden yang terjadi sekitar pukul 13.30 WIB itu.
"Korban sudah di RS Budi Asih untuk mendapatkan perawatan, kami belum tahu kondisi terakhir," pungkas Asep. (Mvi/Ndy)
Crane Jatuh Timpa Rumah Warga Kampung Pulo, 1 Orang Terluka
Korban dibawa ke Rumah Sakit Budi Asih.
Diperbarui 01 Okt 2015, 16:01 WIBDiterbitkan 01 Okt 2015, 16:01 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Mengapa Cirebon Bergaya Jawa, Sementara Brebes Masih Sunda
Waketum Golkar Ajak Publik Tak Habiskan Energi Bahas Usul Pergantian Wapres dan Isu Ijazah Palsu
Makanan Ultra Proses Ternyata Memengaruhi Kesehatan Mental
4 Tips Memilih Gamis 2025 yang Nyaman Dipakai Sehari-hari, Yuk Simak!
Bertambah, Ada 31 Mantan Karyawan Perusahaan di Pekanbaru Ijazahnya Ditahan
Tim Voli Milik Presiden SBY Pertama Lolos Grand Final, Jakarta LavAni Belum Punya Lawan
Danjen Kopassus: Ormas Ganggu Keamanan Harus Ditindak
Aul, Makhluk Mitologi Serigala dari Lereng Gunung Slamet
Jawa Barat Raih Peringkat 2 LPPD, Erwan Setiawan Tekankan Pentingnya Pemekaran
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Sebentar Lagi Kick-off
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 27 April 2025
Bakar Batu dan Pesan Damai untuk Persatuan Papua Pegunungan