Liputan6.com, Jakarta - Seorang pedagang kopi tewas ditikam maling. Sebelumnya korban sempat bergumul dengan maling tersebut untuk membantu tetangganya yang menjadi korban pencurian.
Peristiwa terjadi Kamis 9 Juni 2016, di Jalan Kebon Pala III, RT 008 RW 013, Nomor 6 Kelurahan Kebon Melati, sekitar pukul 22.00 WIB. Korban teridentifikasi bernama Ibrahim (43).
"Korban atas nama Ibrahim ditusuk di bagian dadanya oleh pelaku, makanya akibatnya fatal. Korban meninggal dunia," kata Kapolsek Metro Tanah Abang Ajun Komisaris Besar Suwarno kepada Liputan6.com, Jakarta, Jumat (10/6/2016).
Suwarno menjelaskan, Ibrahim bukanlah korban pencurian. Ia hanya bermaksud menolong sebelah rumahnya, Nanang Sigit Pamungkas (24). Dari keterangan Nanang kepada polisi, ia memergoki pelaku sedang menggasak laptop dan ponselnya.
"Korban mendengar tetangganya teriak 'Maling....maling', makanya korban ikut mengejar," terang Suwarno.
Dia menambahkan, maling tersebut beraksi tidak seorang diri. Salah seorang temannya sudah lebih dulu menunggu di luar rumah korban.
"Teman pelaku standby di atas sepeda motor, kemudian korban teriak. Ibrahim ikut membantu mengejar pelaku tapi pelaku melakukan perlawanan menggunakan sajam (senjata tajam)," jelas Suwarno.
Ibrahim yang terluka parah dievakuasi warga sekitar ke RS Pelni. Namun, nyawanya tidak bisa diselamatkan.
Penyidik lalu mulai mengumpulkan petunjuk untuk mengungkap maling yang telah menewaskan Ibrahim. Bahkan Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Metro Jaya Komisaris Besar Krishna Murti 'turun gunung'.
Perwira menengah polisi ini mengecek lokasi kejadian dan mendatangi rumah Ibrahim untuk menyampaikan ukapan duka cita. Momen tersebut diabadikan Krishna dalam akun instagramnya @krishnamurti_91.
"Rasanya sungguh miris kejahatan sekarang. Innalillahi wa innalillahi ro'jiun, semoga arwah beliau bisa diterima di sisi Allah SWT dan semoga kami bisa mengungkap. Waspadalah kejahatan akan meningkat selama awal hingga pertengahan bulan Ramadan," tulis Krishna.
Tukang Kopi Sepeda Dibunuh Saat Bantu Tetangga Tangkap Maling
Polisi bergerak cepat ungkap pencurian yang tewaskan tukang kopi.
diperbarui 10 Jun 2016, 11:38 WIBDiterbitkan 10 Jun 2016, 11:38 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
41 Tips Memasak Enak dan Sehat yang Wajib Diketahui Setiap Orang
Cara Pindah KTP Sesuai Jenisnya, Ini Beda Dulu dan Sekarang
Cara Merawat Luka Bekas Implan, Kapan Harus Konsultasi Dokter?
Polri Ungkap 397 Kasus TPPO Periode Oktober-November 2024, Selamatkan 904 Orang
Mendag Budi Pastikan Harga Bapok Stabil Jelang Nataru Saat Meninjau Pasar Gedhe Klaten
Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8: Smartphone Flagship dengan Kamera Hasselblad Terbaru
VIDEO: AKP Dadang Iskandar Ngamuk saat Serahkan Diri
Saksikan Mega Series Magic 5 Season 3, di Indosiar, Jumat 22 November 2024, via Live Streaming Pukul 17.30 WIB
Mendag Blusukan ke Pasar Klaten Cek Harga Minyakita hingga Beras, Ini Hasilnya
Tips Memilih Durian yang Manis dan Tebal: Panduan Lengkap untuk Pecinta Raja Buah
Hukum Memberikan Mahar dari Harta Haram dan Konsekuensi Pernikahannya
222 Nama WiFi Keren yang Unik dan Kreatif untuk Router Anda