Mahasiswa di Bogor Tembak Sopir Angkot

Sopir angkot atas nama Sapri Sidik mengalami luka tembak pada pipi bagian kiri. Seorang penumpang ikut terluka.

oleh Achmad Sudarno diperbarui 03 Jul 2016, 12:08 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2016, 12:08 WIB
Ilustrasi Penembakan
Ilustrasi Penembakan (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Bogor - Seorang mahasiswa perguruan tinggi swasta di Bogor, ATW (23),  menembak sopir angkot 03 jurusan Baranangsiang-Bubulak.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Mayjen Ibrahim Adji, tepatnya di depan SMK Infokom Sindang Barang, Kelurahan Sindang Barang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Sabtu 2 Juli 2016, pukul 23.30 WIB.

Sopir angkot atas nama Sapri Sidik mengalami luka tembak pada pipi bagian kiri. Sedangkan penumpang angkot bernama Soleha terluka akibat terkena serpihan peluru senjata rakitan jenis revolver.

"Korban mengalami luka tembak. Saat ini sedang ditangani dokter RSUD Kota Bogor," kata Kapolres Bogor Kota AKBP Andi Herindra, Minggu (3/7/2016) di Bogor.

Andi menjelaskan, kejadian bermula saat kendaraan Honda Civic bernomor polisi F 1502 RM, yang dikendarai pelaku disalip angkot jurusan Baranangsiang-Bubulak yang sedang menarik penumpang.

Karena merasa tersinggung, pelaku mengejar angkot tersebut hingga terjadi kejar-kejaran.

Saat mobil pelaku berhasil menyalip korban, pelaku mengeluarkan senjata rakitan dan menembak satu kali hingga mengenai pipi kiri sopir angkot itu.

"Pelaku ini mahasiswa. Dia menembak korban sebanyak satu kali. Dia menembak sambil mengendarai kendaraannya dan langsung meninggalkan korban," ujar Andi.

Korban yang dalam keadaan luka mengejar dan membuntuti kendaraan pelaku hingga masuk ke komplek perumahan IPB Sindang Barang. Akhirnya pelaku pun ditangkap Polsek Bogor Barat.

"Pelaku ditangkap setelah korban melaporkan kejadian ini ke polisi," kata Andi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya