Tito Karnavian Terima Tongkat Komando Kapolri Pagi Ini

Setelah itu, Badrodin akan dibebastugaskan sebagai Kapolri. Proses ini adalah bagian dari legitimasi kapolri baru.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 14 Jul 2016, 05:17 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2016, 05:17 WIB
20160713-Kapolri-Tito-Karnavian-Jakarta-FF
Kapolri yang baru Tito Karnavian memberikan senyum sebelum pelantikan Kapolri di Istana Negara, Jakarta, Rabu (13/7). Tito Karnavian resmi menjadi Kapolri menggantikan Jenderal Badrodin Haiti. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Jenderal Tito Karnavian resmi dilantik sebagai Kapolri oleh Presiden Joko Widodo. Upacara serah terima jabatan (sertijab) dari Jenderal Badrodin Haiti ke Tito akan digelar pada Kamis pagi ini.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Agus Rianto mengatakan acara sertijab akan digelar di Stadion Olahaga Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta.

Dalam upacara sertijab itu, sambung dia, Tito akan menerima tongkat komando dari Kapolri sebelumnya. Jabatan nomor satu kepolisian ini akan diserahkan sepenuhnya kepada Tito dengan proses penyerahan tongkat komando.

Setelah itu, Badrodin akan dibebastugaskan sebagai Kapolri. Proses ini adalah bagian dari legitimasi kapolri baru.

"Hari ini beliau (Tito Karnavian) menerima kegiatan serah terima jabatan dan seremonial. Ada pakem tata upacara. Intinya bahwa tongkat kepemimpinan resmi berpindah, besok di lapangan," kata Agus di Jakarta, Kamis (14/7/2016).

Kemudian usai upacara sertijab, Agus menambahkan akan ada acara pisah sambut untuk Badrodin dan Tito. Untuk acara pisah sambut ini akan dilakukan di Auditorium PTIK.

"Yang agak santai pisah sambut," ucap Agus.

Tito Karnavian dilantik langsung Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu siang 13 Juli kemarin.

Keputusan pengangkatan Tito dibacakan Sekretaris Militer Marsma Muda TNI Hadi Tjahyanto. Tito dilantik sesuai Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 48 Polri Tahun 2016 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Setelah itu, Tito menandatangani berita acara pengangkatan sebagai kapolri yang disaksikan oleh Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan serta Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya