Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memiliki cara sendiri dalam mendidik anak. Dia menilai orangtua harus menjadi model yang baik bagi anak-anak mereka. Tak hanya soal agama, tapi juga kesehatan.
"Banyak orangtua masih berpikiran, kalau misalnya gigi, kalau gigi susu kan enggak usah diperiksa gitu loh. Nanti kan rontok sendiri. Padahal ilmu kedokteran mengatakan itu salah," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Sabtu (23/7/2016).
Mantan Bupati Belitung Timur itu sedang memikirkan bagaimana memasukkan aturan wajib periksa kesehatan sebelum masuk sekolah. Tidak hanya soal gigi, kelengkapan vaksin juga menjadi syarat.
"Jadi banyak orangtua sudah remaja saja giginya rusak. Apalagi dewasa. Itu karena dari kecilnya enggak dilatih. Belum lagi psikologinya kan," imbuh dia.
Pemprov DKI Jakarta sudah coba mulai datang ke sekolah untuk memulai pemeriksaan ke setiap sekolah. Karena itu, sistem terpadu untuk mendata riwayat kesehatan sejak lahir sedang dikaji.
"Kira-kira ini khusus yang menengah ke bawah. Dia ke dokter gigi enggak? Karena yang penting, itu tahu enggak kalau sakit gigi orang bilang lebih baik sakit hati daripada sakit gigi katanya. Sebetulnya lebih enak sakit hati sebetulnya. Sakit gigi mah sakit," tutur Ahok sambil tertawa.
Ahok Akan Buat Aturan Wajib Cek Kesehatan Sebelum Masuk Sekolah
Pemprov DKI Jakarta sudah mencoba mulai datang ke sekolah untuk memulai pemeriksaan ke setiap sekolah.
diperbarui 23 Jul 2016, 17:06 WIBDiterbitkan 23 Jul 2016, 17:06 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama saat menerima kunjungan pemain dan kru film 3 Srikandi, Jakarta, Selasa (19/7). (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 Berita Bola: 2 Pemain Senior Manchester United Bisa Susul Marcus Rashford
Pejabat Publik hingga Tokoh Agama Ucapkan Selamat Natal di Platform X, Bikin Damai dan Sejuk
Beroperasi Terbatas Saat Nataru, Tol Fungsional Probowangi, Gending-Kraksaan Diharapkan Kurangi Waktu Tempuh
Mengapa Tak Ada Sosok Anak Lelaki Putra Mahkota Norwegia di Foto Natal Kerajaan 2024?
Bocoran Penerapan BLT Subsidi BBM, Siap-Siap!
Agar Tampil Elegan di Hari Raya, Ini 5 Inspirasi Model Atasan Brokat Terbaru untuk Lebaran ala Selebriti
Influencer Dwi Handayani: Yang Diwariskan ke Anak Itu Uang, Jangan Penyakit!
Ariana Grande Berdonasi Jelang Natal untuk Anak-anak di Rumah Sakit Manchester, Memperingati Tujuh Tahun Tragedi Bom
Katedral Jakarta Gelar 3 Misa Natal pada 25 Desember 2024, Siap Tampung 4.300 Jemaat
Pastikan Natal Lancar, Wamendagri Bima Arya Tinjau Sejumlah Gereja di Bandung
Harga Kripto di Hari Natal 2024: Bitcoin, XRP hingga Solana Perkasa
Rahasia Kenapa Ada Wali yang Ibadahnya Terlihat Biasa Saja, Diungkap Gus Baha