Robot T-HR 3 dan Hana Chan Pukau Pengunjung Pameran Robot Internasional di Tokyo

Hana Chan bisa merasakan perasaan manusia dan bereaksi bila mencium aroma tak sedap kaki pemiliknya.

oleh Sunariyah diperbarui 02 Des 2017, 07:55 WIB
Diterbitkan 02 Des 2017, 07:55 WIB

Fokus, Tokyo - Sebuah perusahaan otomotif Jepang menampilkan produk robot terbarunya T-HR 3. Robot ini tak cuma mahir jurus Tai-Chi, tapi ia juga mampu menirukan gerakan manusia secara langsung.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Sabtu (2/12/2017), T-HR 3 adalah satu dari ratusan robot peserta pameran robot internasional yang digelar di Tokyo, Jepang. Robot jenis Humanoid atau mirip manusia ini, memiliki tinggi 1.5 meter berat 50 kilogram terbuat dari 29 komponen. T-HR 3 dikendalikan melalui perangkat realitas buatan atau V-R.

Selain T-HR3, Robot Hana Chan juga berhasil mencuri perhatian pengunjung. Robot anjing ini memiliki penciuman yang tajam, khusus dirancang untuk mendeteksi aroma tak sedap yang ditimbulkan kaki.

Hana Chan bisa merasakan perasaan manusia dan bereaksi bila mencium aroma tak sedap kaki pemiliknya. Hana Chan khusus dirancang agar pemiliknya tidak merasa malu dan percaya diri karena gangguan bau dari kakinya,

Meningkatnya populasi warga usia lanjut di Jepang membuat perusahaan berupaya menciptakan robot yang dapat membantu kehidupan mereka. Profesor Minoru Nakazawa dari Institut Teknologi Kanazawa berhasil menciptakan sebuah kursi roda robot.

Kursi roda ini dikendalikan oleh pikiran pemiliknya lewat perangkat headset, serta dapat berjalan tanpa upaya gerakan fisik. Lebih dari 2.000 perusahaan ikut serta dalam pameran yang digelar untuk ke-22 kalinya. Pameran robot terbesar di dunia ini digelar setiap dua tahun, menampilkan berbagai macam robot tercanggih dan terbaru.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya