Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saling berbalas pantun dengan Wali Kota Jakarta Utara Husein Murad. Hal itu dilakukan saat keduanya membuka Baziz Corner di Koja, Jakarta Utara, Rabu, 20 Desember 2017.
Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Kamis (21/12/2017), Bazis Corner adalah salah satu bentuk program Pemprov DKI dalam mewujudkan program OK OCE. Sandiaga pun mengaku optimis bisa menciptakan 800 lapangan pekerjaan setiap hari atau mencapai 50 ribu lapangan kerja baru setiap tahunnya.
Adanya lapangan kerja dengan sistem bermitra ini diharapkan mampu mengembangkan sektor finansial dan teknologi serta digital di Ibu Kota.
Advertisement
“Hari ini 820 lapangan kerja alhamdulillah kita ciptakan melalui gerakan yang mengkombinasikan wakaf produktif dari Bazis Jakarta Utara,” jelas Sandiaga.