Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan akademisi Rocky Gerung terkait kasus hoaks Ratna Sarumpaet pada Selasa 27 November. Selain Rocky, penyidik juga akan kembali memanggil Nanik Sudaryanti atau Nanik Deyang.
"Jadi Pak Rocky Gerung kita panggil, karena dalam pemeriksaan Bu RS (Ratna Sarumpaet) menyebutkan ada pengiriman foto. Nanti akan kita kroscek kebenarannya seperti apa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono, di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/11/2018).
"Kemudian yang kedua kita memanggil Ibu Nanik Sudaryanti, besok hari Selasa jam 14.00 WIB," imbuhnya.
Advertisement
Pemeriksaan kedua saksi ini untuk melengkapi berkas yang dikembalikan jaksa di Kejati DKI Jakarta. Penyidik diminta memperbaiki beberapa hal sebelum kasus ini dilimpahkan.
Pada Kamis pekan lalu, Kejati DKI Jakarta mengembalikan berkas kasus ini ke Polda Metro Jaya. Dari dua saksi ini, penyidik akan mendalami bagaimana alur penyebaran foto Ratna Sarumpaet.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Hoaks Dianiaya
Kasus ini berawal dari penyebaran foto Ratna dengan muka lebam dan bengkak. Saat foto ini beredar, Ratna disebut mengalami penganiayaan oleh orang tak dikenal di sekitar Bandara Husein Sastranegara, Bandung.
Beberapa tokoh pun mengecam pemukulan ini sebelum akhirnya Ratna Sarumpaet mengaku berbohong bahwa dia tak pernah dianiaya siapapun.
Selama menyelidiki kasus Ratna Sarumpaet, selain Rocky Gerung sejumlah tokoh sudah dimintai keterangan seperti Amien Rais, Hanum Rais, dan Dahnil Anzar.
Reporter: Hari Ariyanti
Sumber: Merdeka.com
Advertisement