Misteri Tewasnya Gadis di Lampung Diduga Dimutilasi

Hasil penyelidikan terhadap WG berusia 33 tahun, pelaku yang diduga melakukan pemerkosaan dan pembunuhan terhadap RA terungkap motifnya karena sakit hati.

oleh Maria Flora diperbarui 11 Des 2018, 12:16 WIB
Diterbitkan 11 Des 2018, 12:16 WIB

Patroli, Lampung - Tim Forensik Polda Lampung masih melanjutkan olah TKP di lokasi pembunuhan dan pemerkosaan gadis remaja RA berusia 15 tahun.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Selasa (11/12/2018), polisi mendapati bukti-bukti terkait pembunuhan tersebut, yakni tewasnya korban diduga dimutilasi lantaran hanya menemukan sekitar 40 persen bagian tubuh korban, sedangkan sisanya hilang.

Sementara itu, dari hasil penyelidikan terhadap pelaku WG (33), terungkap motif pembunuhan karena sakit hati. 

Pelaku tersinggung ucapan korban usai cintanya ditolak RA. Untuk menghilangkan jejak, dia memendam tubuh korban ke dalam lumpur di areal perkebunan tebu.

Polisi untuk sementara menyimpulkan pelaku WG merupakan pelaku tunggal dalam kasus pebunuhan dan pemerkosaan RA. Namun, apakah pembunuhan itu direncanakan atau spontanitas, masih terus didalami polisi. (Rio Audhitama Sihombing) 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya