Arus Balik Lebaran, Jadwal Satu Arah Tol Trans Jawa Pukul 12.00 Sampai 24.00 WIB

Refdi menuturkan, akan memberlakukan satu arah untuk arus balik di Tol Trans Jawa dari kilometer 414 Kalikangkung sampai kilometer 70 Cikampek Utama.

oleh Liputan6.com diperbarui 08 Jun 2019, 07:32 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2019, 07:32 WIB
Arus Lalin di Gerbang Tol Palimanan
Rekayasa lalu lintas jalur satu arah (one way) diberlakukan di Gerbang Tol Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Jumat (7/6/2019). Rekayasa lalu lintas di H+3 Lebaran tersebut dilakukan guna mengantisipasi adanya kemacetan saat arus mudik di Jalan Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Pol Refdi Andri mengatakan sistem satu arah atau one way di Tol Trans Jawa dimulai tanggal 7 Juni sampai dengan 10 Juni 2019. Refdi menuturkan, akan memberlakukan satu arah untuk arus balik di Tol Trans Jawa dari kilometer 414 Kalikangkung sampai kilometer 70 Cikampek Utama.

"Tanggal 8 Juni-10 Juni one way diberlakukan mulai pukul 12.00," tuturnya, Jumat (7/6/2019).

Hal itu dikatakan Irjen Refdi, seusai memantau situasi lalu lintas di sepanjang Tol Trans Jawa.

"Pemberlakuan one way ini sudah didukung mitra terkait, baik berkaitan dengan hari, tanggal, dan jam. Namun jam bukan harga mati, kami akan lihat bagaimana volume kendaraan dan saran kewilayahan," ujar Refdi.

Ia menambahkan satu arah diberlakukan hingga pukul 24.00 atau melihat situasi arus kendaraan di tol saat arus balik.

Saksikan video pilihan berikut ini:


Siapkan Kendaraan untuk Perjalanan Balik

Refdi pun mengimbau agar masyarakat mempersiapkan kendaraan dan bahan bakar cukup, sebelum melakukan perjalanan balik dan tidak berlama-lama beristirahat di rest area.

"Kami sarankan masyarakat untuk mengecek kesiapan kendaraan dan semestinya bahan bakar sudah diisi penuh dari awal keberangkatan. Di samping itu disarankan agar masyarakat juga sudah makan terlebih dahulu karena rest area akan dilakukan buka tutup apabila terjadi kepenuhan," bebernya.

Reporter : Ya'cob Billiocta

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya