Jokowi Bakal Diberi Gelar 'Putera Reformasi', Kok Bisa?

Penghargaan ini diberikan kepada Jokowi sebagai rangkaian acara Dies Natalis Universitas Trisakti ke-54.

diperbarui 23 Sep 2019, 08:17 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2019, 08:17 WIB
anpa Masker, Jokowi Tinjau Lokasi Kebakaran Hutan di Pekanbaru
Presiden Joko Widodo atau Jokowi memeriksa kerusakan akibat kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Pekanbaru, Riau, Selasa (17/9/2019). Tanpa mengenakan masker, Jokowi turun langsung ke lahan gambut yang sudah habis terbakar. (Handout/Indonesian Presidential Palace/AFP)

Jakarta - Beredar kabar Universitas Trisakti (Usakti) bakal menganugerahkan gelar 'Putera Reformasi' kepada Presiden Jokowi. Informasi itu tertuang dalam surat Trisakti yang ditujukan kepada Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Dalam surat tertanggal 12 September 2019 itu disebutkan, penghargaan ini diberikan sebagai bagian rangkaian acara Dies Natalis Usakti ke-54 Februari lalu.

"Penghargaan ini kami persembahkan atas karya dan keberhasilan dalam mendukung cita-cita gerakan reformasi yang diawali peristiwa 12 Mei 1998 di kampus Trisakti," demikian petikan surat tersebut.

Namun, ketika JawaPos.com mengonfirmasi Universitas Trisakti, pihak kampus mengatakan tidak bisa menjelaskan rinci soal alasan pihaknya hendak menganugerahkan gelar tersebut kepada Presiden Jokowi.

"Mohon maaf, belum bisa memberikan jawaban pastinya," kata Humas Universitas Trisakti, Rully Besari seperti dikutip dari JawaPos.com, Senin (23/9/2019).

Surat penganugerahan itu telah beredar luas di lingkungan internal Trisakti. Para alumni memastikan surat itu valid, namun mereka mempertanyakan latar belakang penganugerahan ini.

Penganugerahan 'Putra Reformasi' ini pun mendapat penolakan dari alumni Trisakti Andre Rosiade. Alumnus Fakultas Ekonomi Usakti itu menilai, Jokowi tidak layak diberikan penganugerahan tersebut.

"Pak Jokowi itu penikmat reformasi, bukan putera reformasi," ucap Andre yang juga merupakan Wakil Sekretaris Jenderal Ikatan Alumni Universitas Trisakti (IKA USAKTI).

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya