Liputan6.com, Jakarta - Mantan Menko PMK Puan Maharani mengatakan PDI Perjuangan telah mengusulkan namanya menjadi Ketua DPR RI. Hal tersebut berdasar bawah PDIP adalah partai pemenang pemilu.
"Memang betul PDI Perjuangan sudah mengusulkan nama Puan Maharani sebagai Ketua DPR, sesuai UU MD3 bahwa partai pemenang Pemilu yang akan menduduki ketua DPR dan kemudian didampingi oleh empat wakil yang mana mendapatkan suara sesuai dengan urutan kemenangan kursi di Pemilu yang lalu," kata Puan Maharani usai pelantikan anggota DPR, Selasa (1/10/2019).
Baca Juga
Puan menyebut nantinya ia akan menjadi perempuan pertama yang menduduki kursi DPR 1. "Nantinya akan pecah telor perempaun pertama menjadi Ketua DPR setelah 74 tahun (merdeka)," kata Puan.
Advertisement
Selain itu, Puan Maharani menyebut dirinya telah mengundurkan diri dari jabatan Menko PMK sejak 30 September kemarin atau sehari sebelum dirinya dilantik.
"Kemarin tanggal 30, saya sudah izin pamit pada presiden untuk mengundurkan diri sebagai Menko PMK untuk bisa dilantik pada tanggal 1 Oktober ini sebagai Anggota DPR," ucapnya.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Dibahas di Bamus
Rencananya, pukul 14.00 WIB, Bamus DPR akan membahas posisi Ketua dan Wakil DPR serta alat kelengkapan dewan (AKD). Karena belum dilantik menjadi Ketua DPR, Puan enggan berkomentar banyak mengenai kinerja DPR sebelumnya.
"Kemudian terkait dengan kinerja DPR, saya belum dilantik sebagai Ketua DPR, jadi saya tidak bisa berkomentar sebagai Pimpinan DPR," ia menandaskan.
Advertisement