Liputan6.com, Labuhan Bajo - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Ibu Negara Iriana menikmati pemandangan alam Labuan Bajo dari Puncak Waringin, Senin (20/1/2020). Ini kedua kalinya Jokowi dan Iriana melihat pemandangan indah laut Labuan Bajo dari Puncak Waringin.
Keduanya sebelumnya juga pernah mengunjungi Puncak Waringin pada Juli 2019, disela-sela kunjungan kerja ke Labuan Bajo. Bedanya, kini sudah dibangun sebuah gedung meski pengerjaannya belum sepenuhnya rampung.
Di lantai dua gedung itulah, Jokowi, Iriana serta para menteri kabinet menikmati pemandangan indah laut Labuan Bajo. Nantinya, Puncak Waringin akan dijadikan sebagai tempat creative hub untuk menggenjot UMKM di Labuan Bajo.
Advertisement
"Nanti Waringin ini akan menjadi creative hub, di mana usaha kecil, usaha mikro, usaha menengah progresnya akan disajikan di sini," ujar Jokowi usai meninjau Puncak Waringin Labuan Bajo, Senin (20/2/2020).
Bukan hanya itu, di Puncak Waringin itu juga akan dibuatkan sebuah training kegiatan pariwisata dan usaha mikro. Dengan begitu, masyarakat bisa meningkatkan produk-produk yang akan dijual kepada wisatawan.
"Saya kira dalam semua hal harus kita injeksi dan diberikan training agar packaging kemasan bisa ditingkatkan," kata Jokowi.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Tempat Riset
Sementara itu, Arsitek Creative Hub Yori Antar menjelaskan bahwa nantinya Puncak Waringin menjadi lokasi untuk membuat produk-produk indoor atau outdoor untuk diperjualbelikan. Creative hub, lanjut dia, juga dijadikan sebagai tempat riset.
"Ini kan tempat jual suvenir, nah creative hub akan jadi semacam tempat riset yang bisa menghasilkan produk-produk wisatanya," jelasnya di lokasi yang sama.
Advertisement