Liputan6.com, Jakarta - Hujan deras yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu (20/2/2021) dini hari membuat tinggi muka air (TMA) di pintu air mengalami kenaikan.
Di Jakarta, BPBD DKI Jakarta mencatat pada Sabtu (20/2/2021) pukul 06.00 terdapat tiga pintu air yang mengalami kenaikan hingga menjadi siaga 1 atau status awas, yaitu pintu air Karet, Angke dan Sunter Hulu.
Baca Juga
Sementara Pintu Air Manggarai dan Pasar Ikan naik statusnya menjadi siaga 2 atau siaga.
Advertisement
Berikut Update tinggi muka air dari BPBD DKI:
-Katulampa, Normal siaga 4 dengan cuaca gerimis
-Manggarai, Waspada siaga 2 dengan cuaca gerimis
-Karet, siaga 1 cuaca gerimis
-Pasar ikan, siaga 2 dengan cuaca gerimis
-Sunter Hulu, siaga 1 dengan cuaca gerimis
Saksikan video pilihan di bawah ini:
8 Wilayah Waspada Banjir
Untuk itu, BPBD mengimbau agar wilayah ini siaga banjir.
1. Rawa Buaya
2. Cengkareng Timur
3. Cengkareng Barat
4. Kembangan Utara
5. Kedoya Utara
6. Duri Kosambi
7. Kapuk
8. Kedaung Kaliangke
Advertisement