Kembali Buka 1.000 Kuota Beasiswa Full Sarjana, Komitmen Wali Kota Helldy di Pendidikan Cilegon

Wali Kota Cilegon kembali menyediakan 1.000 kuota pendaftaran beasiswa full sarjana pada tahun 2024.

oleh Gilar Ramdhani diperbarui 11 Jun 2024, 17:29 WIB
Diterbitkan 11 Jun 2024, 17:29 WIB
Kembali Buka 1.000 Kuota Beasiswa Full Sarjana
Penyaluran Beasiswa Full Sarjana yang diserahkan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian kepada salah satu Penerima Beasiswa dari Kampus Universitas Gajah Mada. (Foto: Dok. Pemkot Cilegon)

Liputan6.com, Cilegon Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Cilegon kembali menyediakan 1.000 kuota pendaftaran beasiswa full sarjana pada tahun 2024. Beasiswa akan diberikan kepada mahasiswa selama 8 semester. 

"Beasiswa full sarjana seperti tahun-tahun sebelumnya ini kan udah tahun keempat dari tahun 2021, targetnya rencananya 1000 mahasiswa per tahun,” kata Kepala Dindikbud Kota Cilegon Heni Anita Susila sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon, Senin 10 Juni 2024.

Dijelaskan Heni, program beasiswa full sarjana tersebut diperuntukkan bagi mahasiswa asal Kota Cilegon yang berprestasi dan atau dari keluarga kurang mampu.

“Syaratnya mahasiswa yang tidak mampu dan berprestasi. Jadi, kalau tidak mampu dibuktikan SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) atau masuk keluarga harapan. Berprestasi dibuktikan dengan keikutsertaan lomba juara lomba 1,2,3 tingkat kota, provinsi dan nasional,” jelasnya.

Menurut Heni, para calon mahasiswa dan mahasiswa yang mendapat beasiswa akan diberikan bantuan dalam membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) dengan maksimal biaya sebesar Rp 3 juta per semester selama 8 semester.

“Maksimal nilai bantuannya Rp 3 juta (Per Semester per orang). Jadi, bagi UKT yang cuma Rp 2,2 juta ya kita kasih segitu sesuai UKT, tidak lebih dari Rp 3 juta selama 8 semester,” tuturnya.

Hingga tahun 2024, tambah Heni, setidaknya sudah ada 26 universitas yang bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon terkait realisasi pelaksanaan program beasiswa full sarjana, baik perguruan tinggi negeri maupun swasta.

“Sudah ada 26 universitas (Perguruan Tinggi yang sudah bekerjasama beasiswa full sarjana-red) yang rata-rata di Banten dan Jakarta,” tambahnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Bangun SDM Cilegon Melalui Beasiswa Full Sarjana

Sementara itu, Wali Kota Cilegon dalam keterangannya mengatakan bahwa Beasiswa full sarjana diberikan untuk pembangunan Sumber Daya Manusia.

"Dalam program kita saat ini lebih konsen kepada pembangunan Sumber Daya Manusia, kita ingin masyarakat Cilegon ini cerdas, dengan memberikan Beasiswa full sarjana ini diharapkan tidak ada lagi masyarakat Cilegon yang tidak kuliah terkendala biaya, jadilah kita berikan program bantuan beasiswa full sarjana ini," terangnya.

Lebih lanjut, Helldy menjelaskan bahwa beasiswa full sarjana ini merupakan bentuk kepedulian dirinya terhadap pendidikan.

"Di awal saya menjabat sebagai Wali Kota saya langsung konsen di pendidikan, sejak dilantik awal 2021 kemarin saya sudah kerahkan Dinas Pendidikan untuk menjalankan program beasiswa full sarjana ini. Selain itu 4 Sekolah Menengah Pertama Negeri juga langsung saya bangun untuk ketimpangan lulusan SD di Cilegon yang ingin melanjutkan sekolah di SMP Negeri, honor-honor tenaga pendidik juga saya naikan, saya ingin Pendidikan di Cilegon itu bagus guna mempersiapkan SDM menuju Indonesia emas 2045," ungkapnya.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya