Kunker ke Jepang, Kepala BSKDN Tekankan Pentingnya Review Program untuk Evaluasi Kebijakan di Daerah

Yusharto melanjutkan, hasil evaluasi dari Review Program dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam menyusun rencana kerja pemerintah pada tahun selanjutnya.

oleh Tim News diperbarui 05 Agu 2024, 16:53 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2024, 16:00 WIB
Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto
Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto Huntoyungo saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Tokyo Jepang. (Dok. Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto Huntoyungo menekankan pentingnya penerapan Review Program untuk evaluasi kebijakan di daerah.

Review Program merupakan metode evaluasi yang melibatkan langsung masyarakat sebagai penerima program. Program tersebut sudah dilaksanakan Pemerintah Jepang sejak 2002.

"Begitu luasnya aspek yang harus dipersiapkan untuk penerapan Review Program di daerah, yang sejauh ini telah kami laksanakan di Bantul, Surabaya hingga Kabupaten Sinjai. Kami berkomitmen untuk melanjutkan Review Program kepada seluruh provinsi, kabupaten dan kota di Indonesia," ungkap Yusharto saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Tokyo Jepang bersama sejumlah Kementerian/Lembaga (K/L) dan Pemda pada Jumat, 2 Agustus 2024.

Dia melanjutkan, hasil evaluasi dari Review Program dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam menyusun rencana kerja pemerintah pada tahun selanjutnya.

Guna memacu penerapan Program Review yang lebih optimal, Kemendagri mengeluarkan surat edaran dan sejumlah imbauan bersama Koso Nippon. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi daerah dalam penerapan Review Program.

"Review Program memungkinkan identifikasi masalah dan pengembangan solusi yang tepat untuk meningkatkan efektivitas program yang dijalankan Pemerintah Daerah," terangnya.

 

Punya Peran Strategis

Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto
Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto Huntoyungo saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Tokyo Jepang. (Dok. Istimewa)... Selengkapnya

Yusharto mengatakan, Review Program memiliki peran strategis dalam pelaksanaan program pemerintah hingga di tingkat desa. Melalui Review Program, Pemerintah Desa (Pemdes) misalnya dapat memaksimalkan pengelolaan dana transfer dari Pemerintah Pusat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Kita berharap melalui Review Program, sumber daya yang sudah dialokasikan (Pemerintah Pusat) ke desa-desa ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," tambahnya.

Dilihat dari peranya yang sangat strategis tersebut, Yusharto berharap kerja sama penerapan Program Review dengan Koso Nippon dapat terus berlanjut. Dirinya optimistis melalui Review Program, pelaksanaan program-program pemerintah dapat lebih efektif dan berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat, sekaligus meningkatkan pertumbuhan daerah baik dari sisi ekonomi maupun sosial.

"Kami berharap setelah ini, akan ada tiga tahun berikutnya untuk kerja sama (antara) Koso Nippon dengan Kemendagri, kita akan menemukan berbagai rumusan yang strategis untuk mengevaluasi program-program yang dijalankan pemerintah," pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya