Liputan6.com, Jakarta - Wali Kota Depok, Supian Suri bersama Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah menegaskan akan memperbaiki kualitas pendidikan anak di Kota Depok. Supian meminta Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok untuk menolak segala bentuk adanya siswa titipan.
Wali Kota Depok, Supian Suri mengatakan, pendidikan yang layak dengan meningkatkan sarana prasarana menjadi salah satu fokus kerjanya bersama Wali Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah. Supian meminta Disdik Kota Depok memperhatikan dan mengawasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB).
Baca Juga
"Saya dengan Pak Chandra punya tekad dan Disdik mendukungnya, tentunya PPDB tahun ini tidak ada titip menitip satu kelas dengan jumlah kuota yang banyak, karena kita mempertaruhkan untuk kualitas pendidikan kita buat masa depan masa anak kita," ujar Supian, Senin (3/3/2025).
Advertisement
Supian menjelaskan, Pemerintah Kota Depok tidak ingin satu rombel yang seharusnya 36 siswa namun menjadi 45 siswa karena adanya siswa titipan. Menurutnya jumlah kapasistas rombel yang tidak sesuai akan mengganggu konsentrasi belajar siswa.
"Ini bukan hal yang mudah tentunya, tetapi kita harus punya tekad untuk bisa menyelesaikan permasalahan PPDB yang pada akhirnya kalaupun harus ke swasta," jelas Supian.
Pemerintah Kota Depok berencana akan mendukung sekolah swasta dengan memberikan guru dari Dinas Pendidikan Kota Depok, untuk mengajar di swasta. Selain itu, Pemerintah Kota Depok turut mendukung sarana prasarana yang memadai di sekolah swasta.
"Saya ingin investasi pendidikan kita benar-benar juga menjadi investasi yang benar-benar siapkan," ucap Supian.
Â
Data Sarana dan Prasarana
Supian telah meminta data terhadap sekolah yang ada di Kota Depok untuk mengetahui sarana dan prasarana. Berdasarkan data tersebut, beberapa gedung sekolah negeri di Kota Depok tidak representatif.
"Ini udah menjadi fokus kita, apa kita harus bangunkan atau kita perbaiki renovasi gedung-gedung sekolah," terang Supian.
Supian menilai kualitas pendidikan di Kota Depok turut berdampak dari sarana prasarana pendidikannya. Pemerintah Kota Depok akan secara bertahap untuk fokus memperbaiki sarana dan prasarana pendidikan Kota Depok.
"Saya minta difokuskan betul penyelesaian sarana pendidikan," kata Supian.
Â
Advertisement
Dukungan Sarpras
Supian mengungkapkan, siswa Kota Depok yang melanjutkan berkuliah di Universitas Indonesia masih sedikit. Dukungan peningkatan sarana prasarana pendidikan Kota Depok diharapkan dapat meningkatkan jumlah lulusan siswa Depok berkuliah di Universitas Indonesia.
"Saya berikhtiar dengan Pak Chandra dan tentunya akan banyak anak-anak lulusan Depok bisa berkuliah di UI" ungkap Supian.
Supian bertekad akan meningkatkan pendidikan Kota Depok sebagai investasi pendidikan.
"Sarana pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak Depok menjadi prioritas kami," pungkas Supian.
