Jakarta Hujan Deras, Cek Titik Banjir Malam Ini

Genangan terparah di Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat hingga mencapai 50 centimeter.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 03 Feb 2014, 23:28 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2014, 23:28 WIB
banjir-macet-140112c.jpg
Ibukota Jakarta Senin malam kembali diguyur hujan deras. Sejumlah genangan air pun kembali menutupi jalanan di beberapa titik ibukota. Kemacetan pun tak terhindarkan akibat genangan tersebut.

Di Jakarta Selatan terjadi di jalan layang Tebet yang lokasinya tak jauh dari Kota Kasablanka. Air menggenang di kedua arah. Selain itu, banjir juga terjadi di Kampung Melayu, Bukit Duri, yang mengarah ke Cipinang. Di depan Plaza Semanggi, tepatnya di terowongan arah ke Sudirman juga terjadi genangan sekitar 20 centimeter.

Di Jakarta Barat terjadi di depan mall Citraland dan Jalan Daan Mogot, genangan mencapai 30 hingga 50 centimeter. Bagi pengendara kendaraan bermotor yang melintas di lokasi tersebut diharapkan berhati-hati dalam melintas di tengah guyuran air hujan.

Sementara Pintu Air di Bendung Katulampa masih menyisakan tinggi muka air 70 centimeter. Sedangkan, Pintu Air Karet, Pintu Angke Hulu, dan Waduk Pluit sekarang statusnya siaga III.  

Seperti dilansir Traffic Management Center Polda Metro Jaya, berikut titik hujan yang terjadi di ibukota dan sekitarnya;

1. 21.45 Kondisi cuaca wilayah Senayan, dan Cibubur diguyur hujan deras
2. 21:52 Jalan KH Hasyim Ashari sekitar Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, hujan deras
3. 21:58 Lalin dari Tol Cawang menuju Bekasi padat, kondisi gerimis

(Alv/Rmn)

Baca juga:

Bendungan Katulampa Aman, 3 Pintu Air Jakarta Siaga III
[VIDEO] Dinding Bukit di Prambanan Longsor Terjang Rumah
[VIDEO] Banjir Datang, Pemilik Bengkel Kebanjiran Rezeki

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya