Sinopsis Film Relationshit di Vidio, Temukan Makna Sebuah Hubungan

seorang penulis yang telah menghasilkan buku-buku best seller. Kesuksesan yang berhasil ia raih bukan semata-mata karena dirinya sendiri, melainkan juga berkat kehadiran pasangannya.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Sep 2021, 14:30 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2021, 14:30 WIB
Relationshit
Film Relationshit dapat disaksikan di Vidio. (Dok. Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Film Relationshit merupakan film komedi Indonesia yang pertama kali dirilis pada tahun 2015. Film ini diadaptasi dari novel populer karya Alit Susanto berjudul serupa.

Film Relationshit disutradarai oleh Herdanius Larobou dan dibintangi aktor dan YouTuber Tanah Air seperti Jovial da Lopez, Bayu Skak, Anjani Dina, Natasha Wilona, dan masih banyak lagi.

Film ini mengisahkan tentang Alit, seorang penulis yang sukses menciptakan buku-buku best seller. Di balik itu semua, ada Wina yang mendukungnya sejak Alit masih merintis menjadi penulis sukses.

Bagi Alit, Wina adalah kekasih yang sempurna. Seperti apa kelanjutan ceritanya? Langsung saja simak sinopsis film Relationshit berikut ini.

 

Sinopsis Relationshit

Relationshit
Relationshit... Selengkapnya

Alit yang diperankan oleh Jovial da Lopez merupakan seorang penulis buku best seller. Kesuksesnya menjadi penulis didukung penuh oleh sang kekasih Wina yang diperankan oleh Anjani Dina dari Alit masih merintis menajadi penulis. 

Namun, hubungan mereka harus kandas ditengah jalan karena Wina harus menuruti kata ibunya. Padahal Alit dan Wina sudah ada berencana untuk menikah setelah karier Atlit lebih bersinar lagi. Berpisah dengan Wina membuat hidup Alit hampa karena hal dilakukan Alit selama ini tujuannya hanya untuk Wina.

Alit memiliki seorang sahabat bernama Supri (Bayu Skak) yang selalu memberi nasihat dan ingin membantu Alit untuk move on dari Wina. Berbagai acara pun sudah banyak dilakukan oleh Supri tetapi selalu gagal. Supri pun ingin mendekati Ningsih yang diperankan oleh Devina Aureel, namun tidak mendaptkan respons positif.

Suatu ketika datanglah sosok perempuan bernama Vivi (Natasha Wilona) kedalam kehidupan Alit. Tapi disaat itu juga Wina kembali datang menghampiri Alit, hal itu membuat Alit sangat bimbang.

Keputusan apa yang akan diambil Alit? Apakah Alit akan kembali kepada Wina yang sudah melukai hatinya? Atau Alit akan memili Vivi si pembawa kebahagian baru? Anda bisa menemukan jawabanya dengan nonton film Relationshit di layanan streaming Vidio.

Dapatkan rekomendasi film Indonesia, film barat, drama Korea, Thailand, Mandarin, Bollywood, anime, original series, dan tayangan olahraga favorit hanya di Vidio.

Penulis : Aulia Putri Andrika

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya