Liputan6.com, Stuttgart - Produsen sportcar dari tanah Jerman, Porsche, diketahui tengah menggarap model Cayman GT4. Produk tersebut bakal dirilis dalam waktu dekat. Sebuah informasi mengungkapkan bahwa mobil tersebut bakal menggunakan mesin yang mampu menyeburkan tenaga 450 PS.
Dilansir dari Worldcarfans, Minggu (6/7/2014), tenaga itu dihasilkan oleh mesin flat-six 3,8 liter twin-turbo yang dibenamkan sebagai jantung pacu Cayman GT4. Selain mesin yang buas, mobil juga bakal dikemas dengan sayap belakang dan ventilasi bodi yang lebih lebar dan peningkatan rem.
Cayman GT4 bakal ditetaskan dengan pengaturan suspensi yang lebih keras, diffuser fungsional pada bagian belakang, velg baru dan knalpot ganda. Sejumlah pihak percaya, Porsche akan menetaskan Cayman GT4 pada tahun depan.
Sementara itu, Cayman GT4 pun telah memasuki tahap pengujian. Bahkan sebuah purwarupa dari model tersebut tertangkap mata kemera gentayangan di jalanan umum.
Dilaporkan, mobil itu dites di sejumlah kondisi jalan yang memiliki kontur berkelok dengan kombinasi tanjakan dan turunan. Dalam sejumlah foto, menjelaskan kalau purwarupa dari Cayman GT4 tidak dibubuhi logo Porsche pada hidung dan buritan.
Adapun, mobil telah dipamerkan dalam Geneva Motor Show tahun ini. Tipe baru dari Cayman ini akan dijual dengan harga mulai dari US$ 125 ribu atau setara Rp 1,4 miliar (estimasi kurs Rp 11.920 per dolar AS). (Gst/Gdn)
Mesin Porsche Cayman GT4 Semburkan Tenaga 450 PS
Selain mesin yang buas, mobil juga bakal dikemas dengan sayap belakang dan ventilasi bodi yang lebih lebar dan peningkatan rem.
Diperbarui 07 Jul 2014, 03:46 WIBDiterbitkan 07 Jul 2014, 03:46 WIB
Selain mesin yang buas, mobil juga bakal dikemas dengan sayap belakang dan ventilasi bodi yang lebih lebar dan peningkatan rem. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kata Gibran soal Pengunduran Pengangkatan CPNS 2024
Saksikan Sinetron Cinta di Ujung Sajadah Episode Rabu 12 Maret Pukul 20.05 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Bursa Singapura Luncurkan Kontrak Berjangka Bitcoin Perpetual pada 2025
Cara Menghilangkan Bau Kencing Kucing yang Efektif dan Aman
Mendag Budi Pastikan Pelaku Usaha Terlibat dalam Revisi Permendag Nomor 8 Tahun 2024
Wanita di China Rela Habiskan Rp363 Juta Demi Kloning Anjingnya yang Sudah Mati
Jumlah Toilet Sekolah di Depok Dinilai Kurang Ideal, Ini Perhitungannya
Cara Bikin Lontong Cepat dan Hemat Gas, Cuma Butuh Waktu 12 Menit
VIDEO: Empat Pengoplos Elpiji di Bali Ditangkap, Raup Rp3,3 Miliar dalam 4 Bulan
Waspada, Ini Ciri-Ciri Kaki Bengkak yang Menandakan Ginjal Bermasalah
Bumi Tercekik Polusi Udara, Hanya 7 Negara yang Punya Kualitas Udara Baik pada 2024
350 Caption Holiday Singkat yang Keren untuk Media Sosial