Liputan6.com, Surabaya - Untuk memanjakan konsumennya, Adira Finance meluncurkan program Adira Xtra Bonus Bisa Pilih. Hal tersebut disampaikan Head of Region Jawa Timur, Insan Anshari yang mengatakan bahwa peluncuran program tahunan tersebut bersamaan dengan hari ulang tahun Adira yang ke-25.
"Melalui Xtra Bonus Bisa Pilih para konsumen yang mengajukan kredit baru selama periode 1 Maret hingga 15 Oktober 2015, memiliki kesempatan untuk bisa memilih berbagai hadiah spektakuler. Tentunya dengan berbagai keuntungan dan pengalaman yang luar biasa," katanya saat peluncuran Adira Xtra Bonus Bisa Pilih di Sutos Surabaya, Selasa (10/3/2015).
Dia menambahkan untuk mendapatkan hadiah sesuai impiannya itu, konsumen baru harus mengisi aplikasi permohonan kredit.
"Konsumen mengisi kupon, dengan mencentang pilihan hadiah yang diminati, dimasukkan kotak sesuai kategori, kemudian diundi di akhir periode," imbuhnya.
Ada lima pilihan hadian yang bisa dipilih oleh konsumen, diantaranya 10 unit mobil Toyota Avanza, 100 perjalanan rohani, 125 unit motor Honda Beat dan Yamaha Mio, 150 batang emas masing-masing seberat 20 gram, serta 200 modal tunai sebesar Rp5 juta.
"Dengan banyaknya pilihan, Adira Finance ingin memberikan kesempatan kepada konsumen untuk bisa pilih impian mana yang ingin diwujudkan. Salah satunya perjalanan rohani, bisa umroh atau perjalanan ke Holyland," lanjutnya.
Dan hingga 25 tahun, pertumbuhan lembaga pembiayaan ini terus berkembang, itu tak lepas dari peran konsumen dan masyarakat Indonesia.
"Pertumbuhan Adira Finance hingga di tahun ke 25 ini, tak lepas dari peran para konsumen. Dan, Adira akan selalu hadir dengan menyediakan produk layanan beragam yang sesuai dengan kebutuhan kehidupan konsumen," pungkasnya.
Adira Finance Luncurkan Adira Xtra Bonus Bisa Pilih
Untuk memanjakan konsumennya, Adira Finance meluncurkan program Adira Xtra Bonus Bisa Pilih.
Diperbarui 10 Mar 2015, 18:02 WIBDiterbitkan 10 Mar 2015, 18:02 WIB
Untuk memanjakan konsumennya, Adira Finance meluncurkan program Adira Xtra Bonus Bisa Pilih. ... Selengkapnya
Live Streaming
Powered by
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengukur Ukuran Sepatu dengan Tepat, Ini Tipsnya
VIDEO: Bentrokan Sektarian di India Barat, Makam Penguasa Muslim Mughal dari Abad ke-17 Jadi Pemicu
Cara Mengatasi Keriput dan Garis Halus Wajah, Awet Muda dengan Bahan-Bahan Sederhana
Cara Mengurus BPJS Gratis, Panduan Lengkap untuk Mendapatkan Jaminan Kesehatan
Cara Mengusir Tikus yang Merajalela di Rumah, Mudah dan Efektif
Viral Pemobil Ribut dengan Pemotor di Jalan, Begini Duduk Perkaranya
Kemendag-Bareskrim Bongkar Kecurangan Takaran Bensin di SPBU Sentul Bogor, Ini Modusnya
Sobat Aksi Ramadan 2025: 53 Relawan Pertamina Group Gotong-Toyong Bersihkan Masjid di Sorong
Cara Mengolah Sampah, Langkah untuk Menjaga Lingkungan
Profil Eliano Reijnders: Ikuti Jejak Kakak Bersama Timnas Indonesia
Cara Meningkatkan Stamina dengan Mudah dan Efektif, Bantu Tubuh Tetap Berenergi
Liam dan Noel Gallagher Kembali ke Atas Panggung, Siap Rilis Film Dokumenter Konser Reuni