Liputan6.com, California - Saham Volkswagen (VW) jatuh hampir 20 persen Senin (21/9), setelah pabrikan asal Jerman tersebut mengaku telah berbuat curang saat tes emisi mobil Diesel di Amerika Serikat (AS).
Dilaporkan Reuters, saham VW turun 18,6 persen ke angka hampir 132,20 euro. Selain itu, mereka juga harus mengeluarkan uang denda yang mencapai angka US$ 18 miliar dan ganti rugi. Maklum, mobil Diesel telah mereka jual sejak 2007 silam.
Akibat kasus ini, US Environmental Protection Agency (EPA) akan memperluas penyelidikan ke semua merek mobil yang memproduksi mobil Diesel. Tercatat, selain VW, General Motors dan Fiat juga menjual mobil Diesel ke AS.
Menanggapi hal tersebut, banyak yang kemudian khawatir efek domino yang dibuat Volkswagen akan menimbulkan kerugian bagi industri otomotif secara umum.
Menteri perekonomian Jerman, Sigmar Gabriel misalnya, mendesak VW untuk segera terbuka soal ini. Ia juga meminta informasi apakah data emisi juga dipalsukan VW di Eropa atau tidak. "Ini akan merugian industri mobil Jerman," ujarnya.
Pihak VW sendiri telah secara terbuka meminta maaf dan membentuk tim investigasi internal untuk menyelidiki soal ini. "Saya pribadi sangat menyesal," ujar Martin Winterkorn, CEO VW, dikutip dari Wall Street Journal.
(rio/gst)
Terbukti Tipu Konsumen, Saham Volkswagen Langsung Turun 20%
Saham Volkswagen (VW) jatuh hampir 20 persen Senin lalu (21/9/2015) setelah mereka mengaku berbuat curang saat tes emisi.
diperbarui 22 Sep 2015, 18:00 WIBDiterbitkan 22 Sep 2015, 18:00 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Coblos Pilkada 2024 di Bandung, Ridwan Kamil: Tidak Mengurangi Komitmen Bangun Jakarta
Steven Kandouw dan Istri Nyoblos di TPS 05 Tanjung Batu
Bahlil Balas Sindiran Anies Baswedan: Tak Cerminkan Pemimpin yang Baik
Profil Lisa Ayu Kusumawati, Pebulutangkis Indonesia yang Dikabarkan Hendak Pensiun Dini
Pria Tertua di Dunia, John Alfred Tinniswood Meninggal Usia 112 Tahun
Prabowo Sebut Sistem Pemilu Indonesia Sudah Matang: Kalau Ada yang Kurang, Kita Perbaiki
Bahlil Optimis Ridwan Kamil-Suswono Menang Satu Putaran di Pilkada Jakarta 2024
Didampingi Sang Suami dan Anak, Eva Dwiana Nyoblos di TPS 005 Tanjung Karang Pusat
12 Pemenang Ajang Fashion dan Make Up Contest 2024 Bakal Wakili Indonesia di Hong Kong Fashion Week
AHY Buka Suara Soal Survei Ridwan Kamil-Suswono yang Sempat Tertinggal
5 Resep Tongseng Lezat untuk Hidangan Spesial di Rumah
Ustadz Das’ad Latif Kisahkan Polisi Tembak Kaki tapi Kena Kepala