Liputan6.com, Jakarta - PT Balai Lelang Tridaya atau 3D Auction akan menggelar lelang motor gede(moge) Ducati akhir pekan ini. Diklaim sebagai lelang moge pertama di Indonesia, acara bakal berlangsung di Jalan Ir. H Juanda No. 198B, Ciputat, Tangerang Selatan.
Lelang moge yang menggandeng Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI) ini akan berlangsung pada Minggu (16 Oktober 2016) mulai pukul 10.00 sampai 13.00 WIB. Berbagai model dengan kapasitas mesin yang beragam masuk dalam daftar lelang kali ini.
President DDOCI Heru Prakoso mengatakan, ajang lelang ini seperti menciptakan pasar terbuka. Pasalnya seseorang harus bidding dengan peserta lain jika menginginkan motor yang diincar.
"Ketika beruntung, kamu akan menemukan motor yang disuka dan pas tidak ada yang bidding, jadi akan dapat harga dari harga limit terendah," terang Heru dalam keterangan resminya.
Calon bidder yang ingin melihat kondisi motor bisa menghadiri Open House mulai Kamis-Sabtu (13-15 Oktober 2016) di Yard 3D Auction di di Jalan Ir H Juanda No.198B, Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan.
Sebagai informasi, syarat untuk ikut lelang ini calon bidder harus menebus nomor dengan harga Rp 5 juta. Informasi mengenai tata cara lelang lebih lengkap bisa dilihat dan download catalog lelang bisa buka ke www.3dauction.co.id.
"Jika ternyata pada saat lelang calon pembeli tersebut tidak mendapatkan motor yang diinginkan, biaya pendaftaran tersebut akan ditransfer balik full, tidak kena potongan apapun," jelas Direktur Utama 3D Auction Riza Satria.
Sidikitnya ada 12 Ducati yang masuk daftar lelang, di antaranya Hypermotard 821 (New), Hypermotard 821 (New), Streetfighter 848 (2016), Monster 795 (2012), Monster 795 (2013), Monster S2R 800 (2006), Multistrada 1200 (2010), Multistrada 1200 (2016), Multistrada 1200 (2011), Multistrada 1200 S (2013), Hyperstrada 821 (2013), dan Diavel Diavel Cromo (2013). Bagaimana, tertarik?
Advertisement