Liputan6.com, Jakarta - Ban merupakan salah satu komponen penting dari sebuah kendaraan. Pasalnya, komponen ini merupakan satu-satunya bagian dari mobil yang bersentuhan langsung dengan aspal atau permukaan jalan.
Meski penting, ban kerap kali luput dari pemeriksaan. Padahal, pemilik hanya perlu mengontrol tekanan angin pada ban agar mampu bekerja maksimal, terlebih saat membawa beban cukup banyak.
Advertisement
Baca Juga
"Kalau mobil, pada palang pintu itu ada ketentuannya. Jadi memang biasanya kalau bebannya nambah akan dinaikin. Iya jadi disesuaikan saja," kata Frangkie Paduli, General Affair Department PT Bridgestone Tire Indonesia di Jakarta, Selasa (9/4/2019).
Selain itu, Frankie menegaskan agar ban kendaraan tidak kekurangan angin. Karena itu, tekanan angin harus disesuaikan dengan kebutuhan kendaraan.
"Kalau mobil itu kan sudah punya bebannya sendiri kalau ditambah beban dia akan mempengaruhi kestabilan kendaraan. Jadi kalau ban kempis itu dia akan cepat aus dan bahan bakat jadi lebih boros, karena jadi berat," ujar Frankie.
Selanjutnya
Tak hanya kekurangan, Frankie juga menegaskan kelebihan angin juga berpengaruh pada kinerja mobil di jalan dan membuat aus pada ban tidak merata.
"Tapi kalau terlalu kencang juga enggak baik, karena kalau terlalu kencang jadi yang kena ke jalan itu ujungnya saja. Jadi nanti ausnya tidak merata," tuturnya.
Advertisement
Bocoran Ban Baru Bridgestone
Sejalan dengan meningkatnya pasar otomotif serta hadirnya mobil terbaru di Tanah Air, PT Bridgestone Tire Indonesia mengaku akan menghadirkan ban terbaru sebagai salah satu strategi mempertahankan penjualan di 2019.
"Pada Juli mendatang Bridgestone akan menghadirkan ban baru di segmen sport dengan performa tinggi untuk kelas premium. Peluncuran ban baru ini kemungkinan akan hadir pada ajang GIIAS 2019," kata Agustini, Marketing & PR Dept Manager PT Bridgestone Tire Indonesia di Jakarta, Selasa (9/4/2019).
Saat disinggung lebih dalam segmen pasar yang akan disasar dan detail mengenai produk tersebut, Agustini enggan mengungkapkannya lebih detail.
Meski demikian, ia mengaku produk baru tersebut akan menyasar kendaraan dikelas premium seperti BMW, Mercedes-Benz dan Audi. Diameter yang disediakan mulai dari ring 17 hingga ring 20.