10 Mobil Terlaris di Indonesia Sepanjang Oktober 2019

Sepanjang bulan Oktober 2019, penjualan mobil secara wholesale (dari pabrik ke dealer) tercatat mengalami penurunan dibanding periode yang sama tahun 2018 lalu.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 28 Nov 2019, 12:05 WIB
Diterbitkan 28 Nov 2019, 12:05 WIB
Toyota Avanza (TAM)
Toyota Avanza (TAM)

Liputan6.com, Jakarta - Sepanjang bulan Oktober 2019, penjualan mobil secara wholesale (dari pabrik ke dealer) tercatat mengalami penurunan dibanding periode yang sama tahun 2018 lalu.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang Oktober 2019 penjualan mobil berada di angka 96.030 unit, sedangkan Oktober 2018 berhasil mencapai 106.079 unit.

Untuk mobil terlaris, Toyota Avanza masih berada di puncak. Sepanjang Oktober 2019, mobil sejuta umat itu berhasil unggul dengan angka penjualan 8.816 unit.

Posisi kedua berhasil ditempati Toyota Calya dengan angka penjualan 6.034 unit sepanjang Oktober 2019. Selanjutnya terdapat Honda Brio dengan angka penjualan 5.782 unit.

Masuk kategori kendaraan komersial, tempat keempat berhasil ditempati mobil pikap andalan Suzuki. Terjual 5.617 unit, Carry berhasil masuk urutan lima besar.

Berada di posisi kelima Daihatsu Sigra berhasil mencatatkan angka 5.191 unit, disusul Toyota Rush yang harus puas di urutan keenam dengan angka penjualan 4.776 unit.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Daftar 10 Mobil Terlaris Sepanjang Oktober 2019

1. Toyota Avanza : 8.816 unit

2. Toyota Calya : 6.034 unit

3. Honda Brio Satya : 5.782 unit

4. Suzuki Carry Pick Up : 5.617 unit

5. Daihatsu Sigra : 5.191 unit

6. Toyota Rush : 4.776 unit

7. Toyota Kijang Innova : 4.518 unit

8. Mitsubishi Xpander : 4.236 unit

9. Daihatsu Gran Max Pick Up : 3.058 unit

10.Daihatsu Terios : 2.824 unit

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya