Mazda Luncurkan Mazda6, CX-5, dan CX-9 Carbon Edition

Mazda kembali meluncurkan edisi spesialnya, yang disebut sebagai new Carbon Edition

oleh Arief Aszhari diperbarui 15 Agu 2020, 10:01 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2020, 10:01 WIB
Mazda Luncurkan Model Edisi Gelap Tapi Bukan Hitam (Carscoops)
Mazda Luncurkan Model Edisi Gelap Tapi Bukan Hitam (Carscoops)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Mazda kembali meluncurkan edisi spesialnya, yang disebut sebagai new Carbon Edition. Model tersebut, didasarkan dari tiga mobil, yaitu Mazda6, CX-5, dan CX-9 2021.

Melansir Carscoops, tiga model ini memiliki skema warna yang berani yang membantu mewakili individualitas, sekaligus memancarkan kekuatan dan semangat sang pengguna.

Ketiga model ini menggunakan warna yang diracik khusus, yaitu abu-abu atau polymetal gray dan dikombinasikan dengan warna hitam. Selain itu, kelir hitam juga tersematkan di grille, cover spion, serta pelek.

Ubahan tiga model khusus ini memang hanya sebatas eksterior, dan beberapa aksen kabin. Sedangkan mesinnya, masih menggunakan standar pabrikan.

Berbicara desain kabinnya, kesan sporty terlihat dari penggunaan jok kulit merah, dengan bagian yang dilapisi warna hitam serta jahitan merah. Kisi AC juga berkelir hitam.

Sayangnya, belum diketahui dengan pasti berapa banderol yang harus ditebus konsumen untuk membawa Mazda6, CX-5, dan CX-9 edisi new Carbon Edition.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Mazda Tawarkan Diskon Hingga 40 Persen untuk Servis dan Suku Cadang

Berlangsung mulai 10 hingga 29 Agustus 2020, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku agen pemegang merek Mazda di Indonesia mengadakan program Service Campaign 2020 melalui jaringan resminya.

Melalui program ini, pemilik kendaraan dapat memperoleh beragam keuntungan menarik, seperti gratis oil filter, diskon jasa serta potongan harga untuk genuine material seperti engine deposit cleaner, brake cleaner, brake grease, engine conditioner hingga windshield washer (cairan wiper).

“Program Service Campaign ini merupakan bentuk kepedulian kami untuk memberikan jaminan ketenangan bagi para pemilik mobil Mazda, dimana masa Pandemi Covid-19, banyak kendaraan dalam kondisi tidak digunakan dan disimpan di garasi," kata Igor Panjaitan, Customer Service Director, PT EMI.

 

 

Potongan Harga

Untuk menjamin kebersihan interior dan system pendingin kabin, pemilik kendaraan juga bisa mendapatkan potongan harga hingga 40 persen untuk suku-cadang filter A/C. Selain itu,  terdapat diskon 10 persen untuk labor dan genuine material. 

"Memastikan keamanan dan kenyamanan dealerMazda menerapkan protokol kesehatan, seperti pemeriksaan suhu tubuh, mewajibkan penggunaan masker, pembersihan secara berkala areapelanggan, penerapan physical distancing, cashless payment serta tersedia cairandisinfektan di beberapa area,” ujar Igor.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya