Fungsi Penting Spoiler Helm, Bukan Sekadar Pemanis

Helm akan semakin ringan lagi jika terdapat tambahan spoiler helm di bagian belakangnya

oleh Arief Aszhari diperbarui 23 Mei 2021, 18:03 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2021, 18:03 WIB
Ilustrasi spoiler pada helm
Ilustrasi spoiler pada helm (Motardinn.com)

Liputan6.com, Jakarta - Bagi seorang pengendara motor, perlengkapan yang wajib digunakan, salah satunya helm. Tidak hanya sebagai pendukung keselamatan saat berkendara, helm juga menjadi bagian dari gaya hidup.

Seiring perkembangan zaman, inovasi atau teknologi untuk pelindung kepala ini juga meningkat, dan salah satunya penggunaan spoiler.

Melansir laman Federal Oil, spoiler sendiri adalah sebuah lubang yang bentuknya dibuat seperti sayap yang ada di bagian atas helm atau bagian belakang. Ada alasan mengapa bagian ini diciptakan, karena bukan hanya digunakan untuk pemanis atau hiasan saja. Penambahan bagian ini berhubungan dengan kenyamanan pengguna kendaraan.

Helm akan semakin ringan lagi jika terdapat tambahan spoiler helm di bagian belakangnya. Pada saat melaju dengan kendaraan roda dua ini tentu kepala dan leher akan cepat terasa lelah. Apalagi jika harus mengendarai selama beberapa jam lamanya.

Namun rasa lelah ini bisa dikurangi dengan menggunakan jenis helm yang memiliki tambahan spoiler. Nah, yang dimaksud dengan spoiler ini adalah sebuah tambahan pada helm berupa perangkat yang ditempelkan berbentuk kecil seperti sayap.

Ada fungsi spoiler helm yang perlu dikenali oleh pengendara karena penambahannya bukan sekedar hiasan saja. Spoiler ini memiliki fungsi untuk meningkatkan aerodinamika pada saat Anda melaju dengan sepeda motor di kecepatan tinggi.

Tambahan spoiler ini akan membuat gaya angkat lebih kecil dan berkurangnya turbulensi di belakang. Otomatis beban yang harus ditopang oleh leher berkurang dan helm jadi lebih nyaman untuk digunakan.

Uji coba

Jangan letakkan helm di jok motor karena rawan pencurian
Jangan letakkan helm di jok motor karena rawan pencurian

Guna menguji pentingnya fungsi spoiler, cobalah untuk menggunakan helm tanpa spoiler and melaju kencang dengan motor. Pada kecepatan 250 km/ jam maka helm akan terasa lebih berat karena adanya tekanan kuat dari arah depan.

Hal ini tentu sangat mengganggu saat Anda berkendara karena tekanan angin membuat beban helm semakin berat.

Berbeda jika menggunakan tambahan spoiler helm. Walaupun berada di kecepatan 250 km/ jam helm tidak akan bergerak atau terasa berat.

Jadi fungsi dari spoiler pada helm ini tidak bisa dianggap remeh. Sebagian besar pembalap biasanya menggunakan jenis helm yang sudah memiliki spoiler dari pabrikan. Walaupun sebenarnya juga ada jenis helm yang memiliki spoiler bongkar pasang.

Infografis motor listrik

infografis motor listrik
motor listrik lebih murah dalam perawatan, tapi tidak untuk baterai (liputan6.com/abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya