Agus Yudhoyono: Kadang Kita Menang, Kadang Kita Harus Belajar

Agus mengatakan dirinya mengambil tiga hikmah dari kekalahan di Pilkada DKI 2017.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 16 Mar 2017, 08:05 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2017, 08:05 WIB
20160923- Keluarga SBY Datangi Wisma Proklamasi-Jakarta- Faizal Fanani
Ki-ka: Edhie Baskoro Yudhoyono, SBY, Agus Harimurti Yudhoyono, Annisa Pohan dan Ani Yudhoyono berpose saat tiba di Wisma Proklamasi, Jakarta, Jumat (23/9). (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Cagub dan Cawagub DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang tidak lolos ke putaran kedua Pilkada DKI 2017 menggelar acara 'Thank You Gathering' dengan tim media dan relawan. Dalam kesempatan itu, Agus mengatakan dirinya mengambil tiga hikmah dari kekalahan di Pilkada DKI 2017.

"Hikmah pertama keberanian. Lalu pelajaran kedua saya mengutip, sometimes we win sometimes we learn. Saya lebih memilih kata kadang kita harus menang, kadang kita harus belajar," ujar Agus di Ballroom XXI Djakarta Theater Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (15/3/2017) malam.

Menurut dia, selama kurang lebih lima bulan kebersamaan dengan Sylvi, banyak pelajaran yang diambil. Agus berujar, jika dirinya dan Sylvi menang, maka bisa saja dia menjadi sombong.

"Lima bulan saya dan Bu Sylvi bersama, mari kita ambil pelajaran. Kalau kita menang bisa jadi kita orang yang sombong, anak ingusan menang. Tetapi kita buktikan bukan anak ingusan," ucap Agus.

"Ini mungkin sesuai dengan doa orangtua saya sejak dulu. Jangan mudahkan atau cabut tantangan dari anak-anakku, tapi berikan kekuatan bagi anak-anakku untuk melampaui dan lulus dari ujian kehidupan," imbuh dia.

Sedangkan hikmah ketiga, lanjut Agus, adalah bermimpi besar, bekerja keras, dan tidak pernah menyerah. Hal ini menurutnya dibuktikan dengan majunya dia dalam Pilkada DKI 2017.

"Pelajaran ketiga adalah prinsip yang saya pegang, dream big, work hard, and never give up. Kita ingin Jakarta jadi kota yang semakin adil, maju untuk kita semua, mimpi besar kita," tutur dia.

"Kemudian kita bekerja keras untuk mewujudkan mimpi kita, tapi ketika kita gagal, never give up, jangan pernah menyerah. Setiap orang harus punya mimpi besar untuk dirinya, keluarga, masyarakat," sambung dia.

Putra sulung mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini menegaskan, semua kejadian selama ini dapat diambil hikmahnya. Ia berujar, perjuangannya tidaklah berhenti sampai di sini.

"Dan kita semua mendapatkan hikmah. Ini belum berhenti di sini. Kita bersyukur kita masih diberikan kesehatan, masih diberikan keinginan yang kuat," pungkas Agus.

Acara tadi malam dimulai dengan pemutaran video saat Agus-Sylvi maju di Pilkada DKI 2017, berkampanye, hingga pidato kekalahannya. Tampak hadir SBY, Ani Yudhoyono, Anisa Pohan, Ketua Tim Pemenangan Agus-Sylvi Nachrowi Ramli, Juru Bicara Tim Pemenangan Agus-Sylvi Rico Rustumbi, Dede Yusuf, Abraham Lunggana atau Lulung, dan Eko Patrio.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya