Anies Baswedan Jenguk Korban Lift Blok M Square

Anies Baswedan menuturkan, dari 24 korban lift jatuh, terdapat jamaah yang bersamanya salat Jumat di Masjid Nurul Iman Blok M Square.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 18 Mar 2017, 07:06 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2017, 07:06 WIB
Anies Baswedan
Anies Baswedan.

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Anies Baswedan mendatangi Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP). Kedatangan Anies ini untuk melihat korban kecelakaan dari lift yang jatuh di pusat perbelanjaan Blok M Square.

"Satu-satu (korban) tadi kita ketemu dan ada dua anak SMK. Totalnya ada 11 pasien. Satu di IGD dan 10 di kamar (perawatan)," kata Anies di RSPP Jakarta Selatan, Jumat 17 Maret 2017 malam.

Dia menuturkan, dari 24 korban lift jatuh tersebut, terdapat jamaah yang bersama dengannya salat Jumat di Masjid Nurul Iman Blok M Square.

"Ada jamaah-jamaah yang sama-sama jumatan dengan saya. Bahkan mereka itu sama-sama selesai jumatan sempat silaturahmi," tutur Anies Baswedan.

Dia pun sempat menyampaikan keprihatinannya kepada para korban.

"Saya sampaikan kepada semua bahwa ini kita yg sabar dan Insa Allah akan ditangani. Ini salah satu rumah sakit yg baik Insa Allah mereka akan segera pulih seprti semula," sambung Anies.

Tak hanya itu, dia pun turut menguatkan korban dan keluarganya agar tabah menghadapi cobaan ini.

"Jadi saya menyampaikan kpd semua menguatkan saja pada keluarga juga dibantu p secara umum hampir semuanya menunjukkan semangat jadi tangguh dan sebagian memang harua menjalani operasi," ujar Anies Baswedan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya