Liputan6.com, Surabaya - Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno berkunjung ke Surabaya, Jawa Timur, Minggu 21 Oktober 2018. Di Kota Pahlawan tersebut, cawapres nomor urut 2 itu berziarah ke makam pembuat logo NU, KH Ridlwan Abdullah dan penyanyi legendaris Gombloh.
"Sebelumnya saya mengunjungi makam KH Ridlwan Abdullah pembuat logo NU, logo yang sangat legendaris. Dan dibuat berdasarkan ilham dari langit. Logonya punya makna filosofis. Islam rahmat segala semesta," kata Sandiaga di lokasi.
Setelah dari makam Kiai Ridlwan, Sandiaga juga berziarah ke makam Gombloh, penyanyi yang terkenal dengan karya-karya musiknya seperti Kebyar-Kebyar hingga Kugadaikan Cintaku.
Advertisement
"Kita juga harus menghargai industri kreatif. Ini bisa menjadi kunci pertumbuhan ekonomi nasional" ucap Sandiaga.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Sambangi Mojokerto
Sandiaga juga mengunjungi tempat wisata di Desa Padusunan, Pacet, Mojokerto. Dia menyempatkan diri menikmati mata air panas di lokasi itu setelah berdialog dengan para pedagang buah di sekitar lokasi.
Salah satu pedagang, Partin, mengaku jualannya di lokasi ini cukup membantu perekonomian keluarganya. Meski saat ini kondisinya semakin menurun.
"Alhamdulillah lumayan laku pak. Tapi harga-harga juga naik. Jadi keuntungannya juga sedikit," ujar perempuan paruh baya tersebut saat berdialog dengan Sandiaga, Minggu 21 Oktober 2018.
Pada kesempatan itu, Sandi juga berjanji jika dia dan Prabowo Subianto diberi amanah untuk memimpin negeri ini, akan memperbaiki soal ketersediaan lapangan kerja dan memastikan harga bahan kebutuhan pokok yang terjangkau.
Reporter: Muhammad Genantan Saputra
Sumber: Merdeka.com
Advertisement