Trik Bikin Hiasan Rumah Mewah dengan Biaya Murah

Dengan sedikit usaha dan kreativitas, bikin waktu senggang jadi lebih bermanfaat dengan membuat beberapa dekorasi murah bercitarasa mewah.

oleh Wahyu Ardiyanto diperbarui 26 Agu 2017, 10:09 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2017, 10:09 WIB
20170826-bikin-hiasan-bergaya-mewah
Jika tak punya cukup uang untuk renovasi dan membeli perabot baru, Anda tetap bisa menghadirkan kesan mewah lewat aksesori dan dekorasi buatan tangan.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Punya interior rumah yang mewah dan elegan tentu menjadi dambaan banyak orang. Selain nyaman ditempati dan dikunjungi tamu, Anda bisa dengan bangga menjadikan rumah sebagai lokasi foto yang instagramable.

(Baca juga: Tips Mendapat Harga Super Murah di Pameran Properti)

Namun, jika tak punya cukup uang untuk renovasi dan membeli perabot baru, jangan dulu berkecil hati. Anda tetap bisa kok menghadirkan kesan mewah dari aksesori dan dekorasi buatan tangan.

Ya, dengan sedikit usaha dan kreativitas, jadikan waktu senggang menjadi lebih bermanfaat dengan beberapa dekorasi seperti berikut ini. Simak inspirasi dari Rumah.com di sini!

1. Polesan Emas

Siapkan sebuah cat semprot berwarna emas untuk memoles bagian kecil atau detil pada furnitur rumah, misalnya kaki meja seperti contoh di atas.

Sentuhan warna emas atau bronze bisa memberi kesan mewah pada sebuah furnitur. Siapkan sebuah cat semprot berwarna emas untuk memoles bagian kecil atau detil pada furnitur rumah, misalnya kaki meja seperti contoh di atas.

Anda juga bisa membuat sendiri hiasan pemanis ruangan dari batang ranting pohon yang di semprot warna cat emas glossy. Mudah, kan?

2. Cermin dan Kaca

Tak perlu merogoh kocek dalam-dalam, Anda cukup membeli cermin bulat berukuran sedang untuk digantung di dinding koridor atau foyer rumah.

Simpel dan elegan, itulah kesan yang dihadirkan dari elemen cermin dan kaca. Tak perlu merogoh kocek dalam-dalam, Anda cukup membeli cermin bulat berukuran sedang untuk digantung di dinding koridor atau foyer rumah.

Supaya lebih manis, beri ornamen pada pinggiran cermin. Selain cermin, kaca atau akrilik juga bisa menjadi alternatif bingkai lukisan yang mewah. Dijamin, ruang tamu Anda nampak lebih artistik dan elegan!

3. Gorden Tinggi

Pilih gorden dengan warna pastel dan berbahan ringan supaya jatuh dengan fleksibel ketika digantung.

Bingung memilih jenis gorden yang pas untuk menghadirkan kesan mewah? Sebelum membeli, sebaiknya Anda ukur tinggi gorden dari atas jendela sampai menyentuh lantai.

(Simak juga: Aneka pilihan rumah berdesain mewah dengan harga di bawah Rp500 juta)

Kemudian pilih gorden dengan warna pastel dan berbahan ringan supaya jatuh dengan fleksibel ketika digantung. Gorden yang digantung tinggi bisa memberi ilusi ruangan tinggi dan luas.

4. Lampu Gantung Geometri

Anda bisa membuat kreasi lampu gantung geometri dari kawat yang dibungkus oleh sedotan yang dicat warna emas atau perak.

Ketimbang membeli lampu gantung kristal yang harganya mahal, mengapa tidak mencoba membuat sendiri? Hiasan berbentuk geometri memberi kesan kontemporer sekaligus stylish pada ruangan.

Anda bisa membuat kreasi lampu gantung geometri dari kawat yang dibungkus oleh sedotan yang dicat warna emas atau perak. Susun membentuk kubus geometris yang unik dan sematkan pada bagian tengah bohlam lampu.

5. Aksesoris Bulu Lembut

Perhatikan petunjuk pencucian dan perawatan supaya permukaannya tetap lembut dan mengembang.

Bahan bulu imitasi kini banyak diaplikasikan ke dalam soft furnitur seperti sarung bantal, karpet, sampai dengan kulit sofa. Permukaan aksesoris yang lembut membuat Anda dan tamu betah berlama-lama di ruang tamu.

Anda tinggal pilih yang sesuai dengan selera dan bujet. Namun perhatikan petunjuk pencucian dan perawatan supaya permukaannya tetap lembut dan mengembang.

 

Isnaini Khoirunisa

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya