Liputan6.com, Jakarta Audisi ajang pencarian bakat Puteri Muslimah Indonesia 2016Â kembali digelar di beberapa kota. Kini audisi Puteri Muslimah Indonesia 2016 mendarat di kota Yogyakarta.
Audisi yang diadakan, Senin (4/3/2016), memberikan kejutan untuk para calon kontestan yang akan mengikuti audisi. Salah satu Runner Up Puteri Muslimah Indonesia 2014, Hanifah Razan didaulat menjadi pembawa acara dalam audisi tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Hanifah Razan memang mempunyai bakat menjadi seorang MC, tak heran ia terpilih menjadi Runner Up Puteri Muslimah Indonesia 2014 karena bakatnya di dunia hiburan yang bisa diperhitungkan. Hanifah pun membagikan antusiasme melalui akun Instagram pribadi.
"Semangat senin princess. Yang kemaren blm lolos jangan sedih ya tetep semangat bisa ikut lagi tahun depan. "Tak ada yang datang dengan mudah," tulisnya dalam akun Instagramya.
Ternyata, bukan hanya sebagai MC di acara audisi Puteri Muslimah 2016 di Yogyakarta saja, Hanifah pun pernah mengisi segmen Ramadhan pada siaran berita Indosiar, Patroli Malam Indosiar sebagai news anchor.
Menjadi Puteri Muslimah Indonesia memang membuka jalan bagi para wanita muslimah untuk melebarkan sayapnya menjadi seorang entertainer. Tak heran dalam audisi Puteri Muslimah Indonesia 2016 kali ini, banyak sekali calon kontestan yang berbondong-bondong ingin memperebutkan mahkota Puteri Muslimah Indonesia 2016.
(Est/Des)