Liputan6.com, Samarinda - Kapal jenis Landing Craft Tank (LCT) Kariya Star 3 yang tenggelam di wilayah Perairan Tanjung Mangkaliat, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur, Kamis 9 Juni 2016. Tim pencari dan penyelamat (Search and Rescue/SAR) berhasil mengevakuasi 11 penumpang kapal tersebut hingga hari ini.
Kepala Seksi Operasional Badan SAR Nasional (Basarnas) Balikpapan, Mujiono, mengatakan sebanyak 11 penumpang Kariya Star 3 berhasil dievakuasi pada Sabtu 10 Juni sekitar pukul 08.00 Wita.
"Ke-11 orang tersebut sempat dinyatakan hilang sesaat setelah LCT Kariya Star 3 dilaporkan tenggelam di Perairan Tanjung Mangkaliat pada Kamis. Ke-11 orang itu berhasil ditemukan Sabtu pagi sekitar pukul 06.00 Wita oleh Tugboat 69 milik Berau Coal dan dievakuasi pukul 08.00 Wita," ujar Mujiono, Minggu (12/6/2016).
Menurut dia, 11 orang yang sempat dinyatakan hilang itu ditemukan dalam keadaan selamat.
"Mereka dalam kondisi selamat dan sehat. Hingga saat ini, ke-11 penumpang tersebut masih dalam proses evakuasi menuju Tanjung Redeb, Kabupaten Berau," kata Mujiono.
Cuaca Buruk
Dia menuturkan Kariya Star 3 tenggelam pada Kamis lalu. Ada satu faktor yang diyakini sebagai penyebab tenggelamnya kapal tersebut.
"LCT Kariya Star 3 itu tenggelam akibat cuaca buruk di wilayah perairan Tanjung Mangkaliat, Kabupaten Kutai Timur yang berbatasan dengan wilayah perairan Kabupaten Berau," ucap Mujiono.
Kantor SAR Balikpapan berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial Kabupaten Berau untuk menyiapkan tenda penginapan sementara bagi korban LCT.
"Kami sudah berkoordinasi dengan Pemkab Berau agar menyiapkan penginapan sementara kepada penumpang dan ABK yang berhasil dievakuasi tersebut," ujar Mujiono seperti dilansir Antara.
Kariya Star 3 Tenggelam, 11 Penumpang Ditemukan Selamat
Sebanyak 11 penumpang Kariya Star 3 berhasil dievakuasi pada Sabtu 10 Juni sekitar pukul 08.00 Wita.
diperbarui 12 Jun 2016, 09:42 WIBDiterbitkan 12 Jun 2016, 09:42 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil China Masters 2024: Pukul Pasangan Malaysia, Sabar/Reza ke Semifinal
Unit Usaha APP Group Resmikan PLTS Berkapasitas 3,7 MWp
46 TPS Kota Cirebon Rawan Bencana, Begini Langkah Mitigasi BPBD
15 Tips Wajah Glowing Alami yang Mudah Dilakukan di Rumah
Ungkap Alasan Teken Kontrak Baru di Manchester City, Pep Guardiola Tetap Buka Peluang Hengkang
Festival Unik Klaten Etno Jazz Sawah Sukses Digelar, Penontonnya Pulang Bawa Beras
Pjs Wali Kota Cilegon Tekankan Pentingnya Pengendalian Inflasi Jelang Akhir Tahun
Prabowo Ingin Indonesia Capai Swasembada Energi, Energi Terbarukan jadi Solusi
Mimpi Ketemu Mantan Gebetan: Makna Tersembunyi di Balik Bunga Tidur
Survei Charta Politika Jelang Pencoblosan, Edi-Rendi Kokoh di Pilkada Kutai Kartanegara
Kantongi Tarif Subsidi, Pengguna KRL Commuter Line Tembus 307,8 Juta Orang
Arti Mimpi Nenek Meninggal Tapi Masih Hidup: Makna dan Tafsir Lengkap