Liputan6.Com, Surabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memprediksi Timnas Indonesia dapat mengalahkan Thailand dengan skor 2-1 di leg kedua yang berlangsung di negara gajah putih tersebut dan membawa piala AFF di tahun ini.
"Saya optimis timnas Indonesia bisa kalahkan Thailand dengan skor 2-1 sama seperti pertandingan pertama walau sulit. Buktikan jika Indonesia mampu, walau badannya kecil, wong Jepang saja juga sama mampu lolos ke Piala Dunia," tutur Wali Kota yang karib disapa Risma saat ditemui di rumah dinas, Sabtu (17/12/2016).
Risma mengatakan dirinya juga merasa yakin dengan adanya dua atlet sepak bola dari Surabaya, yaitu Andik Vermansyah dan Evan Dimas Darmono, dapat membawa kontribusi besar bagi Timnas Indonesia untuk berlaga nanti malam.
"Alhamdulillah bisa menang dengan dua atlet daerah Surabaya ya. Nanti ada reward khusus buat mereka dengan membawa piala kemenangan," kata Risma.
Baca Juga
Meski mendukung Timnas, Risma mengaku tidak ada rencana nonton bareng bersama Pemkot Surabaya. Ia justru menyampaikan akan keliling kota Surabaya bersama pihak kepolisian selama 24 jam untuk menjaga keamanan Kota Pahlawan.
"Kami harus waspada. Saya berharap warga dapat menonton dengan baik dan dirayakan dengan prestasi lagi dan tidak hanya cepat berpuas diri," ucap Risma.
"Saya berharap ke depannya semoga lebih banyak lagi Arek Suroboyo dapat bermain di timnas Indonesia dengan terus mengadakan kompetisi usia 11 dan 14 tahun," ujar Risma lagi.